bdadinfo.com

Anak-anak Panti Asuhan Bersyukur, Bupati Eka Putra Serahkan Bantuan Pemkab Tanah Datar - News

Panti Asuhan terima bantuan Pemkab Tanah Datar. Tartar.

- Sebanyak 14 Panti Asuhan di Kabupaten Tanah Datar terima bantuan sosial dari Pemerintah Daerah. Para pengasuh dan anak panti bersyukur dan mendoakan Bupati Eka Putra serta jajaranya tambah sukses kedepannya.

Bantuan itu telah diserahkan secara simbolis oleh Bupati Eka Putra,SE,MM, pada Selasa (5/12/2023) di gedung Indojolito Batusangkar.

Pada kesempatan itu, Bupati Eka Putra menyampaikan bahwa panti asuhan memang kewenangannya di bawah Pemerintahan Provinsi (Pemprov), akan tetapi ada beberapa regulasi yang bisa dibantu oleh pemda dan salah satunya melalui bantuan sosial.

Baca Juga: Serahkan Bentor, Bupati Eka Putra : Sejalan dan Mendukung Progul Bajak Sawah Gratis di Tanah Datar

"Panti Asuhan memang di bawah naungan Provinsi, namun tujuan bantuan yang diberikannya saat ini tidak lain tujuannya bagaimana Pemda bisa meringankan beban dari pengurus Panti," kata Bupati.

Bupati juga berpesan, agar pengurus Panti bisa manfaatkan bantuan ini sebaik-baiknya dan seefisien mungkin.

"Yakinlah, apa yang Bapak Ibu lakukan akan menjadi amal ibadah dan kami Pemda akan tetap istiqomah," ujarnya.

"Kami Pemerintah Daerah titip anak-anak panti, karena kami selaku Kepala Daerah bertanggung jawab untuk anak-anak yang ada di Tanah Datar terutama untuk pendidikannya dan kehidupan yang layak, walaupun tinggal di Panti Asuhan. Jadi tolong kepada pengurus tetap di bina dalam rangka mendukung program satu rumah satu hafizh untuk membentuk iman dan akhlak bagi generasi," ucapnya.

Kepada penerima manfaat disabilitas dan lansia, Bupati Eka Putra juga mengharapkan bantuan yang diberikan bisa dimanfaatkan sesuai kebutuhan.

Menurut laporan Kadis sosial PPPA H. Afrizon sesuai surat edaran dari Pemprov Sumbar, Panti Asuhan berada di bawah tanggungjawab Pemprov, namun Pemda juga wajib untuk melakukan pembinaan kepada anak-anak panti.

Berdasarkan hal tersebut, kata Afrizon, Pemda Tanah Datar melalui Dinas Sosial PPPA secara rutin tetap membantu Panti Asuhan melalui dana pembinaan dan bantuan sosial.

H. Afrizon juga melaporkan bahwa selain Panti Asuhan, Pemda juga menyerahkan bantuan secara simbolis kepada penyandang disabilitas sebanyak 169 orang dan lansia sebanyak 26 orang. Dengan bantuan masing-masing untuk disabilitas sebesar Rp2 juta. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat