bdadinfo.com

Akhir Tahun 2024 Sumatera Barat dapat Proyek Megah, Dana Rp2,7 Triliun Siap Dipakai Bangun Jalan Layang di Atas Lahan Seluas 18 Hektare - News

Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik di Lubuk Kilangan, Padang, Sumatera Barat akan berdiri di atas lahan seluas 18,7 hektare. (sahabat.pu.go.id)

- Provinsi Sumatera Barat diketahui akan segera mendapatkan proyek megah yang sudah bisa dieksekusi di akhir tahun 2024 ini.

Belum lama ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat melakukan pertemuan dengan Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum (PU).

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy bertemu dan berdiskusi dengan Dirjen Bina Marga, Rachman Arief Dienaputra.

Baca Juga: Angkat Tangan! Pemprov Sumatera Barat Lobi Pemerintah Pusat untuk Perbaiki Jalan Penghubung Agam - Bukittinggi yang Hancur Sepanjang 8 Km

Dalam kesempatan tersebut, Pemprov Sumbar mendiskusikan serangkaian proyek di ranah Minang.

Di antaranya seperti kelanjutan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) di Sumatera Barat, perbaikan jalan, pembangunan Flyover Sitinjau Lauik dan lain sebagainya.

Terkait proyek Flyover Sitinjau Lauik, pembangunannya semakin menemui titik terang dan diharapkan konstruksi fisiknya dapat dimulai dalam waktu dekat. 

Baca Juga: Mimpi Sumatera Barat Terwujud! Proyek Flyover Sitinjau Lauik 2,78 Km Akhirnya Resmi Mulai Dibangun Bulan Depan

Audy mengatakan, bahwa Pemprov Sumbar terus mendorong dan berusaha mewujudkan pembangunan jalan layang di Lubuk Kilangan ini.

Diketahui, proyek flyover megah ini dapat berprogres melalui kolaborasi pendanaan dengan Bank Nagari. 

Disebutkan bahwa proyek Flyover Sitinjau Lauik ini membutuhkan anggaran sebesar Rp2,7 triliun.

Baca Juga: Pemprov Sumatera Barat Siap Sambut Prabowo di Akhir Tahun 2024: Sang Jenderal Segera Buka Proyek Flyover Sitinjau Lauik

Direncanakan, proyek baru Sumatera Barat ini akan dibangun meliputi kawasan sepanjang 2,78 km.

Adapun luas lahan yang terdampak pembangunan Flyover Sitinjau Lauik ini diketahui mencapai 18,7 hektare.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat