bdadinfo.com

Kontroversial! Ini Pendapat Lembaga Amerika Tentang Masuk Sekolah Jam 5 Pagi di NTT - News

Ilustrasi siswa tidur di kelas (freepic)

- Polemik mengenai kebijakan masuk sekolah jam 5 pagi yang dicanangan Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat masih terus bergulir.

Sayangnya, hingga saat ini, alasan lahirnya kebijakan yang sangat kontroversi itu belum dapat diterima masyarakat.

Bahkan, saat ini mulai timbul konflik-konflik antara Pengda NTT dan wartawan terkait kebijakan yang dinilai tidak menguntungkan rakyat itu.

Baca Juga: Pacar Mario Dandy Mengundurkan Diri dari SMA Tarakanita, Begini Pesan Menyentuh Kepala Sekolah

Namun bagaimana seharusnya jadwal masuk sekolah yang dianjurkan para ahli? Simak penjabaran berikut.

Mengenai jadwal masuk sekolah ternyata sudah menjadi perhatian khusus dari organisasi The National Sleep Foundation (NSF) asal Amerika Serikat.

Terkait jadwal masuk sekolah, NSF ternyata telah memberikan rekomendasi yang telah disesuikan dengan waktu tidur anak usia sekolah.

Dalam rekomendasi itu, NSF menyebutkan bahwa anak-anak usia Sekolah Dasar (SD) selayaknya masuk sekolah antara pukul 07:30 hingga 08:00 pagi.

Sementara untuk anak-anak dalam usia Sekolah Menengah Perta (SMP), NSF merekomendasikan agar jadwal masuk sekolah diatur antara pukul 08:00 hingga 08:30 pagi.

Baca Juga: Ramai Diperbincangkan, Ini Fakta tentang WhatsApp GB yang Perlu Diwaspadai Pengguna

Yang menjadi kontra dengan kebijakan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat, ternyata lembaga yang telah berdiri lebih dari 30 tahun itu memiliki pendapat lain.

Untuk siswa setingkat Sekolah Menengah Atas (SMA), NSF memberikan rekomendasi agar proses belajar-mengajar dapat dimulai pada pukul 08:30 hingga 09:00 pagi.

Penetapan rekomendasi tersebut didasari dengan penelitian panjang yang mengacu kepada jadwal dan pola tidur anak dalam usia sekolah.

Mengenai jadwal tidur anak usia sekolah, American Academy of Pediatrics (AAP) juga telah menelurkan rekomendasi dari hasil penelitian mereka.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat