bdadinfo.com

Di Porseni NU, Erick Thohir Singgung Dua Fondasi Bangsa Tak Tergoyahkan, Apa Itu - News

Sambutan di Porseni NU, Erick Thohir senggol dua fondasi bangsa tak tergoyahkan, apa itu (Instagram @nahdlatululama)

 
- Ketua Panitia Pengarah atau SC Satu Abad Nahdlatul Ulama, Erick Thohir memberikan sambutannya di Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama atau Porseni NU.
 
Erick Thohir menyampaikan agar kegiatan ini bisa dilakukan tiga tahun sekali. Selain itu, dia bilang Porseni NU ini bisa menjadi fondasi kebanggaan dan fondasi anak muda untuk generasi ke depannya. 
 
Porseni NU resmi dibuka di Gedung Olahraga (GOR) Sritex Arena, Jalan Abiyoso 21, Sriwedari, Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah, pada Senin malam 16 Januari 2023.
 
 
 
Selanjutnya, Erick juga berpendapat Porseni NU merupakan hal yang tak kalah penting karena ada hubungannya dengan hati, semangat, dan raga. 
 
"Tetapi yang tidak kalah pentingnya justru hari ini Porseni. Kenapa? Karena ini justru tadi yang ada hubungannya dengan hati kita dengan semangat kita, dengan raga kita, bagaimana NU Indonesia bisa bersaing ke depan dengan bangsa-bangsa lain," kata Erick Thohir dilansir dari NU Online. 
 
Selanjutnya, menurut Erick, siapa pun pemimpinnya baik yang ada di pusat ataupun daerah maka berkewajiban mendukung Porseni NU ini. 
 
 
 
Melihat dari perjalanan bangsa, Indonesia dan Nahdlatul Ulama merupakan dua fondasi yang tak tergoyahkan. 
 
"Kalau kita lihat perjalanan bangsa kita dengan NU, tentunya ini adalah dua fondasi yang tidak tergoyahkan, di mana NU sudah menjadi fondasi daripada Bhinneka Tunggal Ika, NKRI harga mati," ujar pria yang juga merupakan Menteri BUMN itu.
 
Selanjutnya Erick mengatakan, Indonesia sebagai bangsa itu harus mulai suka atau tidak suka beradaptasi dengan perubahan. 
 
 
Nah, hal semacam itu pun berlaku juga dengan Nahdlatul Ulama yang harus senantiasa beradaptasi dengan perubahan, karena semua itu bisa mendorong ke arah keberhasilan. 
 
"Karena itu, kegiatan yang kita lakukan bersama-sama. NU Women yang dipimpin oleh Mba Yenny kita dorong, supaya bisa kita pastikan keluarga besar perempuan NU bisa setara," ujar Erick.
 
"Dan tulang punggung ekonomi keluarganya. Bahkan memberikan, sumbangsih pemikiran kepada bangsa kita," imbuh Erick.
 
 
Erick juga menyinggung kegiatan NUTech yang sudah berlangsung di Malang agar jangan sampai santri tak mengenal teknologi untuk ke depannya. 
 
Dalam pembukaan kegiatan Porseni NU 2023 ini, hadir juga Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar, Wakil Rais Aam PBNU KH Anwar Iskandar.
 
Kemudian, hadir juga Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wakil Wali Kota Surakarta Teguh Prakosa, dan sejumlah tokoh lainnya.(*)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat