bdadinfo.com

Fokus Gandeng UMKM, Gerai Kedua Minang Express Kembali Hadir di Kota Padang - News

Ketua Task force Percepatan Sumbar dan Bukapalipatar, YV Tri Saputra bersama Owner Minang Express, DR Rama Gusriyanto, MM saat melakukan pemotongan pita tanda peresmian gerai kedua Minang Express di Kota Padang.


PADANG, - Hanya berselang tiga bulan dari peluncurannya yang pertama, kini gerai kedua Minimarket Minang Express kembali hadir di Kota Padang, tepatnya di jalan Gajah, Kecamatan Air Tawar Barat (ATB), Jumat (1/10).

Owner Minang Express, DR Rama Gusriyanto, MM dalam sambutannya berharap kehadiran Minang Express yang kedua ini, selain bisa mengurangi angka pengangguran yang ada, juga bisa membantu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada.

"Alhamdulillah, saat ini kita sudah memiliki dua gerai Minang Express di Kota Padang. Mudah-mudahan target 10 gerai dalam dua tahun ini bisa tercapai," harap Owner Minang Express yang juga merupakan Direktur Utama PT Iflex Indonesia yang bergerak dibidang kemasan, DR Rama Gusriyanto, MM saat peluncuran gerai kedua Minang Express.

Dikatakan Rama, selama ini pelaku UMKM kesulitan dalam hal packing untuk penjualan produk yang dihasilkannya. "Kita juga akan membantu pelaku UMKM dalam segi kemasan agar produk yang dihasilkan bisa memiliki daya jual tinggi," tambah Rama lagi.

Sistem penjualan di Minang Express ini, lanjut Rama sudah menggunakan aplikasi online, dimana pelaku UMKM hanya dropping barang, setelah itu mereka bisa cek secara online bagaimana penjualan produk mereka di outlet tersebut.

"Jadi sistem yang dibangun saat ini berbasis IT yang bisa memonitor prilaku masyarakat yang berbelanja di sekitar daerah itu. Melalui aplikasi ini, pelaku UMKM tidak perlu lagi melakukan penagihan secara langsung kepada kita, karena mereka bisa klaim saldo secara online melalui aplikasi yang sudah di instal ke gadget mereka masing-masing. Saldo yang diklaim tersebut akan langsung masuk ke rekening mereka masing-masing," pungkas Rama Gusriyanto sembari berharap 30 persen produk di Minang Express bisa diisi oleh UMKM yang ada di Sumatera Barat.

Sementara itu, YV Tri Saputra yang merupakan Ketua Task force Percepatan Sumbar dan Bukapalipatar berharap apa yang sudah dirintis oleh Owner Minang Express ini bisa membangkitkan kembali perekonomian Sumatera Barat. (*)

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat