bdadinfo.com

Mengenal 4 Fakta Lebkuchen, Kue Hidangan Khas Natal yang Mirip Gingerbread Cookies - News

Ilustrasi Lebkuchen, kue hidangan khas Natal

- Salah satu kue hidangan khas Natal yang sering disajikan saat perayaan hari besar tersebut antara lain, yaitu Lebkuchen.

Memiliki berbagai macam varian baik dilihat dari segi bentuk maupun rasa, Lebkuchen yang merupakan kue hidangan khas Natal ini akan sangat sempurna apabila dinikmati sembari meminum kopi ataupun teh.

Di bawah ini akan dibahas mengenai fakta-fakta dari kue hidangan khas Natal Lebkuchen. Fakta-fakta tersebut antara lain yaitu sebagai berikut:

Baca Juga: Kumpulan Ucapan, Quotes dan Puisi Selamat Hari Natal untuk Teman, Keluarga dan Pacar yang Menyentuh Hati

1. Merupakan kue tradisional khas Jerman

Fakta yang pertama, yaitu kue ini merupakan kue tradisional dari negara Jerman. Kue yang dikenal juga dengan Pfefferkuchen ini dibuat pertama kali pada abad ke-13 di kawasan Franconia oleh para biarawan.

Berdasarkan catatan, kue khas natal ini secara tepat dibuat di kota Ulm pada 1296 kemudian di Nuremberg pada 1395.

Baca Juga: Bupati Lebak Dituding Larang Umat Kristiani Rayakan Natal di Maja, BPIP Langsung Bereaksi

Hingga sekarang, pengekspor terbesar dan paling terkenal dari kue ini diduga berasal dari kota Nuremberg.

2. Terdapat banyak varian

Kue berukuran kecil ini terdiri dari banyak varian. Kamu bisa menemukan kue ini dalam berbagai bentuk mulai dari lingkaran, kotak, persegi panjang, dan banyak bentuk lainnya.

Baca Juga: 6 Hidangan Khas Natal dari Berbagai Negara, Dijamin Mempercantik Meja Jamuan

Sementara untuk varian rasanya, kue ini kerap ditemukan memiliki varian rasa mulai dari manis hingga pedas.

Hal ini dikarenakan kue khas Jerman ini dibuat dari komposisi atas madu, rempah-rempah seperti jahe, cengkeh, ketumbar, serta kacang-kacangan seperti almond dan hazelnut

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat