bdadinfo.com

Sebutan Permainan Lato-Lato di Berbagai Daerah, Nomor 2 Hati-hati Menyebutnya Jangan Sampai Terpeleset Lidah - News

Lato lato mainan anak foto: ist

– Permainan tradisional yang sempat nge-hits di Indonesia pada tahun 1990-an, lato-lato, kembali booming di akhir 2022 ini.

Mudah memainkannya dan harga yang tak menguras kantong terlalu dalam menjadikan lato-lato kembali digandrungi banyak orang, terutama anak-anak.

Lato-lato merupakan dua bola keras yang disambungkan dengan seutas tali pendek. Bahan utama bola lato-lato adalah polimer padat dan masing-masing diameternya 5 cm atau 2 inchi.

Selain polimer, bola lato-lato dapat juga terbuat dari kayu, akrilik atau logam. Meski pada, pemakaian bola berbahan akrilik mudah pecah sehingga disarankan untuk tidak memakainya.

Baca Juga: Ketahuilah Ternyata Indonesia Punya Segitiga Bermuda, Horor Buktinya tapi Ahli kok Bilang Begini

Baca Juga: Ini Fakta Tersembunyi Fajar Sad Boy yang Belum Diketahui Netizen

Baca Juga: Wajib Tahu! 6 Fungsi dan Manfaat Laptop, Dari untuk Mengetik Hingga Alat Komunikas

Sebelum marak digunakan sebagai sebuah permainan, lato-lato terinspirasi dari sebuah senjata khas para koboi dari Negeri Tango, Argentina bernama the bolas atau boleadoras. Senjata tersebut lazim digunakan oleh para koboi tersebut untuk berburu hewan, seperti kuda dan sapi.

Senjata tersebut sangat efektif menangkap hewan buruan dengan cara memutarkannya terlebih dahulu di atas kepala lantas melemparkannya ke arah kaki hewan buruan. Hewan yang terkena boleadoras akan terlilit kakinya sehingga tak bisa berlari lagi dan pemburu akan mudah menangkapnya.

Cara memainkan lato-lato sejatinya gampang-gampang susah, yaitu dengan memegang bagian tengah tali dengan jari kemudian menggerakknya ke atas dan ke bawah hingga kedua bola beradu sehingga mengeluarkan suara yang khas.

Tahukah kamu kalau di berbagai daerah lato-lato memiliki nama yang berbeda? Biasanya, lato-lato diberi nama sesuai dengan suara benturan bola saat dimainkan. Berikut sebutan lato-lato di beberapa daerah di Indonesia.

Baca Juga: Profil Lengkap Rose Bertram, Hot Mom Kekasih Mbappe yang Jadi Model Sejak ABG

Baca Juga: 5 HP OPPO Terbaru 2022 dengan mengusung Kamera Keren, Yuk Intip Tipe Populernya serta Harga Murah

Baca Juga: Punya Darah Muslim, Mbappe Tolak Jadi Bintang Iklan Produk Ini, Ternyata Punya Tujuan Mulia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat