bdadinfo.com

Banjir Rendam 446 Rumah di Mentawai, Warga Butuh Perahu Karet - News

Banjir di Mentawai.

PADANG, - Banjir melanda Dusun Srilanggai, Desa Malancan, Desa Mongan Pouladan, Desa Siberut, Kecamatan Siberut Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Provinsi Sumbar, Sabtu (19/12/2021).

Peristiwa tersebut terjadi akibat guyuran hujan selama 2 (dua) hari mulai dari 17-18/12/2021, sebanyak ± 446 unit rumah terdampak, sektor kesehatan dan sektor pendidikan.

Baca Juga: Perahu Terbalik Ketika Menuju Sikabaluan, 2 Orang Hilang di Mentawai

"Alhamdullilah tidak ada korban jiwa," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Sumbar, Rumainur, Sabtu (19/12/2021).

Rumainur mengatakan, saat ini dibutuhkan perahu karet untuk mencapai lokasi banjir.

Baca Juga: Korban Kecelakaan Kapal di Mentawai Ditemukan Meninggal Dunia

"Untuk keperluan mendesak saat ini berkemungkinan diperlukan perahu karet untuk menuju lokasi," ujarnya.

Pihaknya bersama BPBD Kabupaten Kepulauan Mentawai telah melalukan berkoordinasi untuk penanganan peristiwa tersebut.

"Satgas BPBD Kabupaten Kepulauan Mentawai bersama masyarakat melakukan evakuasi dan pendataan warga yang terdampak banjir dengan cara sistem gotong royong," sebutnya.

Selain itu, kata Rumainur, sebagian kejadian telah selesai dilakukan pembersihan dan sebagian kejadian sedang dilakukan pembersihan dan evakuasi. (*)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat