bdadinfo.com

Dinobatkan Sebagai Tokoh Muslim Paling Berpengaruh di Dunia, Ini Rekam Jejak Jokowi - News

Presiden Jokowi Masuk 50 Tokoh Muslim Paling Berpengaruh di Dunia, Ada KH Yahya Cholil Ketua Umum PBNU (BPMI Setpres/Kris)

Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) kembali masuk ke dalam jajaran tokoh muslim paling berpengaruh di dunia versi The Royal Islamic Strategic Studies Centre (RISSC).

Menurut lembaga tersebut, Jokowi menempati urutan ke 13, sebagai tokoh muslim paling berpengaruh di dunia.

Jokowi sendiri dilaporkan konsisten masuk dalam daftar 50 besar tokoh muslim dunia versi TRISC sejak 2014 dan 2015. Bahkan ia pernah berada di posisi tertinggi yaitu posisi ke-11 di tahun tersebut.

Sementara di tahun 2019, Presiden Jokowi berada di urutan ke-16 dalam daftar tokoh Islam yang berpengaruh 2019. Jokowi dalam situs itu dituliskan sebagai politikus yang bersih dan sukses.

Baca Juga: Saat Presiden Soeharto Tanya Tahlil Boleh atau Tidak, Endingnya Tertawa

Sebelum menjadi Gubernur Jakarta pada September 2012 lalu, Jokowi menjabat sebagai Wali Kota Surakarta.

Saat itu, Jokowi dinilai sukses menjalin hubungan dengan para konstituennya. Dia juga fokus mempromosikan Surakarta sebagai kota pusat budaya Jawa, mengembangkan sistem transportasi umum di sana, membangun pusat kesehatan dan menjalin hubungan dengan komunitas bisnis disana.

Jokowi memiliki reputasi sebagai politikus yang bersih, tidak melakukan korupsi dan nepotisme yang umumnya menjadi wabah para politikus.

Kemudian setelahnya, ia menduduki posisi sebagai Gubernur Jakarta. Keberhasilannya membuat perubahan atau reformasi yang berarti di bidang pendidikan, transportasi umum, pembenahan pedagang kaki lima dan pasar-pasar tradisional, menerapkan pengendalian banjir membuatnya sukses di mata masyarakat.

Baca Juga: Usai Bantai Putri Kandung dan Istrinya di Rumah Mewah Depok, Rizky: Gua Puas Bunuh Setan

Tak hanya itu, Jokowi dikenal sebagai politikus yang suka melakukan inspeksi mendadak mengunjungi masyarakat lokal dan mendengar langsung keluh-kesah mereka.

Hal ini membuatnya bisa langsung menyasar segala permasalahan yang menjadi kekhawatiran dan kritik masyarakat, sehingga hubungan personal yang kuat antar dia dan masyarakat dapat terjalin dengan baik.

Di tengah pertumbuhan ekonomi Indonesia yang masih di bawah, Presiden Jokowi masih bersinergi melakukan investasi di bidang infrastruktur dan layanan sosial di Indonesia.

Jokowi juga dipandang sebagai pemimpin yang jujur berkaca pada kesuksesan penyelenggaraan ASEAN Games 2018 di Jakarta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat