bdadinfo.com

Ditanya Soal Jadi Cawapres, Gus Mus Beri jawaban Menohok Begini - News

Gus Mus soal presiden  (Tangkapan layar Instagram.com/@s.kakung))

– Mendekati pemilihan presiden (Pilpres) 2024, dunia politik sedang digencarkan dengan calon presiden dan wakil presiden yang akan memimpin Indonesia ke depan setelah masa jabatan Presiden Jokowi selesai.

Beberapa namapun akhirnya terkuak sebagai calon presiden mulai dari Anies Baswedan, Ganjar Pranowo hingga Prabowo Subianto dan orang besar politik lainnya.

Baru-baru ini Presiden Jokowi justru menyebutkan ciri-ciri Pemimpin masa depan yang katanya memiliki rambut putih dan wajah berkerut karena merupakan pemikir keras yang kedepannya bisa memikirkan rakyatnya.

Baca juga: 5 Foto Prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Pakai Baju Adat, Terbaru Dari Gorontalo

Alih-alih didengar oleh jutaan orang, akhirnya ungkapan tersebut mendapat banyak respon dan komentar dari warganet hingga orang-orang besar di Indonesia, salah satunya adalah Gus Mus.

Pemilik nama lengkap Dr. (H.C.) K.H. Ahmad Mustofa Bisri atau lebih sering dipanggil dengan Gus Mus mengunggah foto selfienya di Instagram pribadinya @s.kakung yang menunjukkan rambut putihnya.

Diduga menyentil persoalan calon presiden berambut putih dan wajah berkerut, Gus Mus kemudian mengakui bahwa wajahnya tidak berkerut.

"Rambutku putih; tapi dahiku tidak berkerut, karena tidak pernah berpikir yang berat-berat," tulisnya di kolom caption yang diikuti dengan emoji tertawa.

Baca juga: Pengakuan Keji DDS, Pembunuh Satu Keluarga di Magelang

Unggahan tersebut tentunya mendapatkan banyak komentar. Salah satu warganet kemudian bertanya, namun bukan perkara calon presiden melaikan cawapres (calon wakil presiden).

"Kalau Abah Yai (panggilan lain Gus Mus) yang dicalonkan jadi wapres pasti banyak yang setuju tapi Abah Yai belum tentu setuju," komentar salah satu warganet.

Tulisan itu mendapatkan balasan langsung dari Gus Mus dengan jawaban menohok bahwa dirinya jelas tidak mau.

"Aku jelas gak mau. Dicalonkan presiden saja ogah, apalagi wapres," balasnya.

Balasan terbaru Gus Mus pun kembali dibalas oleh beberapa warganet dengan berbagai komentar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat