bdadinfo.com

Kapolri Listyo Sigit Ingin Sidang Etik Bharada E Digelar dalam Waktu Dekat - News

Kapolri Listyo Sigit ingin sidang etik Bharada E digelar dalam waktu dekat (Sekretarian Presiden)

- Kapolri Jenderal Listyo Sigit telah memperintahkan Divisi (Profesi dan Pengamanan) Propam Polri untuk menggelar sidang etik Bharada E atau Richard Eliezer dalam waktu dekat.

Sidang etik yang akan dijalani Bharada E adalah momen penting yang menentukan status kedinasannya pasca ditetapkan bersalah terkait kasus pembunuhan berencana kepada Brigadir J.

Adapun keinginan Kapolri Listyo Sigit untuk menggelar sidang etik Bharada E dalam waktu dekat telah dibenarkan oleh Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedy Prasetyo saat memberikan keterengan kepada awak media baru-baru ini.

Baca Juga: Apin BK Didakwa Pasal Perjudian saat Jalani Sidang Perdana

"Perintah Bapak Kapolri juga secepatnya untuk segera digelar pelaksanaan sidang Bharada Richard Eliezer," ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedy Prasetyo dikutip dari PMJ News, 16 Februari 2023.

Kendati demikian, Dedy belum bisa memastikan jadwal pasti sidang etik Bharada E. Namun, ia berjanji akan menyampaikan informasi tersebut ke publik jika jadwalnya telah ditetapkan.

"Apabila sudah ada kepastian jadwal pelaksanaan sidangnya, akan disampaikan," ujar dia.

Baca Juga: Bentrok dengan Trans Padang Kian Memanas: Ratusan Sopir Angkot Cegat dan Turunkan Paksa Penumpang

Dedi juga menyampaikan bahwa sidang etik Bharada E telah masuk bahasan Kadiv Propam Polri yang kabarnya akan digelar dalam waktu dekat.

"Intinya Pak Kadiv Propam sudah menjadwalkan untuk rencana pelaksanaan sidang kode etik Bharada Richard Eliezer," ucapnya.

Disamping itu, Dedy juga mengatakan bahwa pihaknya juga tengah mempersiapkan komposisi hakim sidang etik Bharada E.

Baca Juga: Drama Pemilihan Waketum Warnai KLB PSSI, Diulang Hingga Mengundurkan Diri

"Kemudian nanti untuk komposisi dan susunan hakim komisi sidang kode etik pun sedang dipersiapkan juga,” jelas Dedy. 

Ia juga menambahkan, jika semua berkas administrasi sidang etik Bharada E telah terkumpul akan langsung diajukan ke pimpinan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat