bdadinfo.com

George Russell Menentang Aturan Ban Baru F1: Akan Ada Kecelakaan - News

George Russell menentang penggunaan ban baru (Mentro.co.uk)

- Pembalap Mercedes-Benz, George Russell tidak setuju dengan usulan penggunaan ban baru pada F1.

George Russell bahkan telah memperingatkan bos F1 bahwa akan ada kecelakaan jika aturan baru tersebut tetap disetujui.

Peraturan kontroversial yang ditolak oleh George Russel itu adalah dilarangnya penggunaan selimut ban.

Baca Juga: Rencana Redenominasi Rupiah, Siapkah Kita Mengucapkan Selamat Tinggal pada 'Nol' yang Banyak?

Selimut ban sudah menjadi bagian dari F1 sejak pertengahan tahun 1980an.

Sesuai namanya, selimut ban berfungsi untuk membuat ban tetap hangat sebelum dipasangkan ke mobil.

Penghangatan ban ini bertujuan agar suhu ban bisa naik lebih cepat dan aman digunakan pada saat balapan.

Baca Juga: Jadwal ANTV Hari Selasa 27 Juni 2023: Hadir Film Baghban, Sebuah Kisah Kasih Orang Tua Tak Terbalas

Baru-baru ini, pemasok ban F1 Pirelli telah mengembangkan karet baru yang dapat meniadakan kebutuhan penghangat ban.

Penggunaan karet baru pada ban ini merupakan upaya untuk mendorong kemajuan keberlanjutan olahraga ini.

Telah banyak percobaan dari masa lalu untuk melarang penggunaan selimut ban dan menggantinya dengan ban baru ini.

Namun, sejumlah tim dan pembalap menentang aturan baru tersebut dengan berpendapat akan berbahaya pada keselamatan.

Mereka berpendapat ban yang lebih dingin berarti kurangnya cengkraman, yang dapat meningkatkan peluang terjadinya kecelakaan.

Namun dengan masuknya ban baru ciptaan Pirelli itu, para pejabat F1 bersikukuh untuk melarang penggunaan selimut ban mulai tahun 2024.

Pembalap F1 yang juga Direktur Asosiasi Pembalap Grand Prix, George Russell turut menentang aturan baru ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat