bdadinfo.com

Liverpool vs Arsenal Nanti Malam, Apakah Anfield Masih jadi Momok Menakutkan Anak Asuh Arteta? - News

Jelang laga Liverpool vs Arsenal, Masihkah Anfield Angker? (Pexels.com)

Liverpool akan menghadapi pemuncak klasmen sementara Liga Inggris, Arsenal pada pekan ke-30 Liga Inggris 2022-2023.

Laga Liverpool vs Arsenal kali ini akan berlangsung di Stadion Anfield pada Minggu, 9 April 2023 pukul 22.30 WIB.

Jelang laga kontra Liverpool itu, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, berambisi untuk mematahkan kutukan tak pernah menang melawan Liverpool dalam satu dekade terakhir Liga Inggris di Anfield.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 Halaman 136 137 138 Kurikulum 2013 Limas Segi Empat Prisma Segitiga

The Gunners -julukan Arsenal- sendiri memiliki catatan kurang baik saat bertamu ke Anfield, kandang Liverpool.

Pasalnya, dalam 10 pertemuan terakhir pertandingan Liga Inggris melawan Liverpool di Anfield, Arsenal belum pernah sekalipun merasakan kemenangan.

Terakhir kali mereka menang melawan Liverpool di Anfield pada pertandingan Liga Inggris adalah pada 2 September 2012 silam. Saat itu, The Gunners berhasil mempermalukan tuan rumah dengan skor 2-0.

Baca Juga: Daftar Pesepakbola yang Bersuara soal Kemerdekaan Palestina, Nomor 2 dan 4 Eks Bintang Manchester United

Mendapati kondisi ini, Arteta memastikan bahwa dirinya tidak terpengaruh dengan catatan buruk itu. Dia tetap optimis dapat meraih kemenangan demi menjaga asa juara Liga Inggris musim ini.

"Kami harus menikmatinya. Kami benar-benar perlu merebut momen ini dan melakukannya. Saat ini, tim ini penuh dengan antusiasme dan nilai positif," kata Arteta dalam konferensi pers, dikutip dari The National News, Minggu 9 April 2023.

Arteta juga yakin bahwa dirinya mampu membawa Arsenal mengakhiri kutukan melawan Liverpool di Anfield, kutukan yang menghantui mereka selama satu dekade terakhir.

Baca Juga: Gak Bakal Nyangka! Tampang Mario Dandy dan Rubicon Kesayangannya Ada di Mainan Hot Wheels

"Kami tahu, kami memiliki tantangan besar untuk pergi ke Anfield dan melakukan sesuatu yang belum pernah kami lakukan selama bertahun-tahun. Itulah yang memotivasi tim dalam beberapa hari terakhir," ujar Arteta.

Arteta mengungkapkan dirinya sudah menyiapkan strategi untuk menaklukan Liverpool dalam pertandingan nanti.

"Kami tahu apa yang harus kami lakukan. Kami bermain di tempat tersulit," kata Arteta menambahkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat