bdadinfo.com

Alasan Unik Cristiano Ronaldo Hindari Memakai Sepatu Bola Hitam: Keliatan Lambat! - News

Sepatu terbaru Cristiano Ronaldo buatan Nike, Mercurial Dream Speed 6. (Tangkap layar Instagram/@cristiano)

Mega bintang dunia, Cristiano Ronaldo, merupakan salah satu brand ambassador merek sepatu bola kenamaan dunia, Nike.

Max Blau yang merupakan wakil presiden global untuk Nike Football Footwear, mengatakan jika Cristiano Ronaldo menghindari memakai sepatu bola warna hitam karena terlihat lambat.

Cristiano Ronaldo sendiri memberi tahu Nike bahwa sepatu bola baginya bukan hanya sekedar gaya, namun juga meningkatkan kepercayaan diri di lapangan.

Baca Juga: Wajib Dipahami Jamaah! Begini Bedanya Rukun dan Wajib Haji

Dari 60 pasang sepatu bola yang dibuat Nike khusus untuk CR7, tak ada satupun yang berwarana hitam polos.

"Ketika Anda merasa lebih baik, Anda bermain lebih baik. Alasan utama warna adalah untuk memberikan kepercayaan diri. Misalnya, Cristiano Ronaldo tidak suka memakai sepatu hitam karena menurutnya warna hitam terlihat lambat dan dia ingin merasa cepat,” jelas Blau, dilansir dari Mirror, Sabtu, 27 Mei 2023.

Selama bekerjasama dengan Nike, Blau mengatakan jika Ronaldo selalu memastikan dirinya akan menjadi lebih baik di setiap pertandingan.

Dikatakan Blau, Ronaldo akan mati-matian di lapangan. Namun, ia juga membutuhkan sepatu bola yang menunjang kinerjanya.

Baca Juga: Sindiran Menohok Farhat Abbas ke Gibran: Ayo Mas Wali Kota Solo Nikmati Kekuasaan Sesuka Hati

Warna sepatu adalah bagian penting dari performa sang mega bintang. Karena dengan sepatu bola yang cocok, dirinya akan merasa percaya diri dan performa pun meningkat sendirinya.

“Saya pikir dia luar biasa, tapi dia yang pertama mengatakan, 'Saya bisa meningkat'. Dia bilang dia bisa menjadi lebih baik dan akan melakukan bagiannya, tapi dia membutuhkan kita untuk melakukan bagian kita juga," ujar Max Blau.

Kerjasama Ronaldo dan Nike sudah berlangsung sejak 2003 silam saat bintang Al Nassr asal Portugal itu baru mengikat kontrak dengan raksasa Liga Inggris, Manchester United.

Baca Juga: Update Penumpang Pesawat Buka Pintu Darurat, Pelaku: Saya Ingin Cepat Turun

Namun, pada 2016, Nike meningkatkan nilai kontrak dengan Ronaldo. Brand asal Amerika Serikat itu bahkan mengikat kerjasama dengan Ronaldo seumur hidup.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat