- Dengan kontraknya telah berakhir, Roberto Firmino dipastikan hengkang dari Liverpool setelah musim 2022/23 ini.
Kini Roberto Firmino yang berstatus bebas transfer menjadi target dari beberapa klub besar.
AC Milan, Inter Milan, dan Barcelona dilaporkan tertarik untuk mendapatkan jasa pemain asal Brasil tersebut.
Baca Juga: Preview Final Liga Eropa Sevilla vs Roma, Cek Prediksi Skor, Head to Head hingga Line Up Pemain
Namun kini Real Madrid masuk dalam daftar klub yang ingin memboyong mantan striker Liverpool itu.
Los Blancos dikabarkan ingin membawa Firmino ke Santiago Bernabeu karena minimnya opsi penyerang di klub.
Di luar dari Benzema yang saat ini tengah alami cedera, tak penyerang tengah murni cadangan di klub tersebut.
Carlo Ancelotti mulai bergegas mencari striker pelapis khususnya jika cidera Benzema berlangsung lebih lama dari ekspektasi.
Belum ada penawaran diberikan oleh klub, namun Los Blancos dikabarkan telah perlihatkan ketertarikannya terhadap pemain tersebut secara internal.***