bdadinfo.com

Kabar Gembira! Universitas Andalas Buka Pendaftaran untuk Volunteer Ekspedisi Nasional 2023 - News

Universitas Andalas Buka Pendaftaran untuk Volunteer Ekspedisi Nasional 2023. (Instagram @bemkmunand)

- Kabar gembira untuk para mahasiswa Sumatera Barat karena tahun ini Universitas Andalas dipercaya untuk mengadakan sebuah kegiatan tahunan.

Kegiatan tersebut adalah Ekspedisi Nasional 2023, yang merupakan kegiatan pengabdian tahunan untuk BEM Universitas seluruh Indonesia yang tergabung dalam Forum Nasional Sosial Masyarakat (Fornasosmas).

Universitas Andalas, sebagai universitas kebanggaan Sumatera Barat, dipercaya untuk mengadakan kegiatan tersebut dan telah membuka pendaftaran volunteer.

Baca Juga: Ternyata ada di Padang! Pecinta Es Krim harus Mampir: Menu Lezat, Interiornya Menggemaskan

Ada empat posisi yang ditawarkan bagi para pendaftar volunteer, yaitu Event Curriculum, Public Relation, Social Media Specialist dan Accomodation.

Event Curriculum bertugas dalam perencanaan acara, melakukan brainstorming ide, membuat konsep program, serta menyusun keperluan administrasi.

Public Relation memiliki tanggung jawab untuk melakukan komunikasi dengan perwakilan BEM Universitas seluruh Indonesia yang akan hadir dalam Ekspedisi Nasional 2023.

Baca Juga: Harta Kekayaan Mahyeldi Meningkat Sejak jadi Gubernur Sumbar, Simak Penjelasannya

Social Media Specialist bertugas untuk membuat desain grafis kegiatan, desain feed dan story Instagram, serta keperluan pembuatan desain untuk divisi lain.

Accomodation memiliki tanggung jawab dalam berbagai urusan, seperti menyediakan peralatan dan konsumsi untuk kegiatan serta turut membantu keperluan divisi lain.

Untuk menjadi volunteer Ekspedisi Nasional 2023, persyaratannya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Setjen DPD, MPR dan DPR RI Gelar Rapat Matangkan Persiapan Penyelenggaraan Sidang Tahunan 16 Agustus 2023

1. Mahasiswa atau mahasiswi aktif Universitas Andalas

2. Mengikuti tahapan pendaftaran

3. Memiliki tanggung jawab, kontribusi penuh, dan siap menghadapi tantangan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat