bdadinfo.com

Otorita IKN Jadikan Transportasi Publik dan Mobilitas Aktif Prioritas dalam Pembangunan IKN - News

Otorita IKN memprioritaskan transportasi publik dan mobilitas aktif untuk IKN

- Dalam rencana pembangunan kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), transportasi publik dan mobilitas aktif diprioritaskan. 

Otorita IKN menegaskan bahwa transportasi publik dan mobilitas aktif adalah prioritas utama dalam pembangunan ini. 

Salah satu target yang ditetapkan adalah bahwa 35 persen perjalanan harus menggunakan transportasi publik dan mobilitas aktif.

Baca Juga: ASTRA UD Trucks Buka Lowongan Kerja Management Trainee 2024, Siap Tampung 3 Posisi!

Ini bukan hanya masalah efisiensi, tetapi juga tentang menciptakan kesetaraan dalam mobilitas bagi semua masyarakat. 

Silvia Halim, Deputi Bidang Sarana dan Prasarana OIKN, menjelaskan bahwa ini adalah bagian dari komitmen untuk menciptakan kota dunia yang layak huni, inklusif, dan berkelanjutan.

“Kami memiliki target, yaitu 80% perjalanan menggunakan transportasi publik dan mobilitas aktif ini bukan hanya tentang efisiensi, tetapi juga mengenai menciptakan kesetaraan dalam mobilitas bagi semua masyarakat.” ujar Silvia.

Baca Juga: Mau Magang di PT Citilink Indonesia? Cek Persyaratan dan Daftar di Sini!

Kepala OIKN, Bambang Susantono, telah menyampaikan langkah-langkah strategis dalam transformasi sistem transportasi di IKN. 

Seperti yang dikutip dari YouTube Pers Lokal, dia juga memperkenalkan jajaran Tim Asistensi Ahli Otorita IKN bidang transportasi. 

Tim ini terdiri dari para ahli dengan berbagai latar belakang keahlian dan perspektif, yang bertujuan untuk menciptakan kebijakan pembangunan dan pengelolaan transportasi yang ideal.

Baca Juga: SMP Negeri 1 Padang Dapat Kunjungan 8 Siswa dan Guru Pendamping dari SMP Labschool Kebayoran Jakarta, Program Pertukaran Pelajar Berlangsung 5 Hari

Langkah-langkah strategis ini termasuk peningkatan penggunaan transportasi publik dan mobilitas aktif. 

Tim Asistensi Ahli ini diharapkan dapat membawa transformasi bermobilisasi di IKN dan kota mitra lainnya.

William Sabandar, kepala Tim Asistensi Ahli OIKN bidang transportasi, menjelaskan bahwa mereka memiliki Key Performance Indicators (KPI) yang menjadi fokus dalam mencapai target tersebut. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat