bdadinfo.com

Elkan Baggott Kembali Dipinjamkan Ipswich Town Buat Tambah Menit Bermain - News

Elkan Baggott saat mencatatkan debutnya untuk Cheltenham Town. (dok. Cheltenham Town)

Pelatih klub kasta kedua Liga Inggris, Ipswich Town, Kieran McKenna, menyebut klubnya bakal kembali meminjamkan pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Elkan Baggott.

Ipswich Town kembali meminjamkan Elkan Baggott ke klub lain untuk memberikan kesempaatn sang pemain mendapatkan menit bermain lebih banyak.

McKenna sendiri mengau sangat menyukai atribut yang dimiliki Elkan Baggott. Namun, karena ia masih muda, Ipswich Town rasanya harus meminjamkan dirinya lagi untuk menambah jam terbang.

Baca Juga: Pelaku Pembunuh Pemilik Warung Sate Diduga Mantan Prajurit TNI AD, Kadispenad: Sudah Dipecat

Meski begitu, McKenna mengaku belum tahu kemana Elkan Baggott akan berlabuh ketika sang pemain dipinjamkan.

"Saya harus berbicara dengan Elkan awal minggu depan, jadi saya tidak akan berbicara terlalu banyak karena saya ingin berbicara dengan para pemain terlebih dahulu," kata McKenna, dilansir dari laman resmi Ipswich Town, Minggu, 2 Juli 2023.

"Kami menyukai Elkan, kami pikir dia memiliki atribut yang sangat - sangat bagus, tetapi untuk bek muda penting untuk mendapatkan menit bermain," tambahnya.

Baca Juga: Batasi Jumlah Cuitan di Twitter, Netizen Auto Protes hingga Ada yang Tuduh Elon Musk Dukung Nazi

"Dia mendapat beberapa pertandingan tahun lalu, di babak kedua tidak sebanyak yang kami inginkan, jadi ada kemungkinan bagus dia akan dipinjamkan musim ini untuk mencoba dan menambah pengalamannya dan mengembangkan kualitas yang dia miliki," lanjutnya lagi.

Elkan Baggott sebelumnya pernah dua kali dipinjamkan oleh Ipswich Town ke klub kasta ketiga Liga Inggris yakni Gillingham FC dan Cheltenham Town.

Di Gillingham FC, Elkan Baggott mengoleksi 26 caps serta berhasil menciptakan dua gol. Sementara di Cheltenham Town, ia hanya mencetak satu caps saat timnya dibnatai Barnsley 4-0 di liga.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat