bdadinfo.com

Wow! Produk Chanel ini Gunakan Ekstrak Tumbuhan dari Pegunungan Alpen, Dipatok Harga Rp9,7 Juta - News

Produk Chanel ini Menggunakan Ekstrak Tumbuhan dari Pegunungan Alpen (Facebook Chanel)

Chanel adalah nama yang sangat tersohor dalam urusan produk barang mewah seperti busana hingga parfum.

Perusahaan yang didirikan oleh Coco Chanel ini hingga kini masih memproduksi barang-barang yang melambangkan kepuasan dan kemewahan pemakainya.

Salah satu produk Chanel yang cukup menarik perhatian adalah produk kecantikan yang disebut sebagai Sublimage L’Essence Fondamentale.

Baca Juga: Gokil! CEO Brand Fashion Lokal Kamiya Dulunya Reseller Tanah Abang, Kini Berhasil Jual 3000 Paket per Hari

Diketahui bahwa produk tersebut adalah produk kecantikan yang dikemas dalam bentuk serum berukuran 40 ml dengan ekstrak Solidago.

Produk ini terinspirasi dari pengobatan tradisional Prancis yang dikembangkan untuk menciptakan kulit wajah yang lebih sehat dan segar.

Dalam pembuatan produk, Chanel melibatkan beberapa ahli untuk melakukan penelitian mengenai penyebab dan dampak penuaan terhadap sel kulit.

Baca Juga: Wajib Berkunjung! Air Terjun di Sumatera Utara Ini Lebih Tinggi dari Jam Gadang, Sejuk dan Memacu Adrenalin

Sandra Forestier, Kepala Laboratorium Biologi Chanel, menuturkan bahwa penuaan yang terjadi pada kulit wajah menjadi penyebab utama dari penuaan.

‘’Penuaan terjadi disebabkan oleh sel kulit mati. Sel vital masih bisa melakukan metabolisme, sementara sel kulit mati tidak lagi berkembang dan metabolismenya lebih lambat,’’ ujar Forestier.

Dilansir dari situs chanel.com, mereka mengajak seorang ahli kulit ternama yaitu Profesor Johannes Grillari, untuk mengembangkan produk kecantikan kulit wajah tersebut.

Baca Juga: Waduh! Akibat Pernyataan Dissenting Opinion, Saldi Isra Dilaporkan ke Majelis Kehormatan

Profesor Grillari turut bekerjasama dengan tim Chanel yang berada di Paris dan Wina untuk melakukan berbagai pengujian dan menemukan bahan efektif untuk ditambahkan ke serum tersebut.

Banyak pengujian yang dilakukan untuk menentukan sumber yang tepat, dengan melakukan penyesuaian terhadap lingkungan tempat tinggal dan gaya hidup wanita.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat