bdadinfo.com

Rekomendasi Tempat Nongkrong Hits di Makassar: Salah Satunya ada Kopi Teori - News

Potret salah satu cafe hits di Makassar (Instagram @kopiteori)

- Makassar merupakan ibukota dari Provinsi Sulawesi Selatan yang juga menyajikan banyak tempat nongkrong pilihan.

Selain terkenal dengan Pantai Losari dan juga bangunan Masjid 99 Kubah yang ada di kota Makassar, kota ini juga menawarkan banyak cafe yang bisa dikunjungi.

Seperti yang kita ketahui, cafe merupakan tempat ternyaman untuk melakukan kegiatan sendiri atau bahkan untuk berkumpul bersama teman dengan tenang.

Baca Juga: Tempramen dan Tempramental: Sering Dianggap Sama Padahal Beda

Berikut ini adalah beberapa cafe yang kami rekomendasikan yang bisa kalian kunjungi saat berada di Makassar.

1. Kopi Riolo

Cafe ini memiliki konsep zaman dulu yang homey, jika berada di dalamnya terasa nyaman seperti duduk di rumah sendiri.

Kopi Riolo adalah kata dari bahasa bugis yang artinya Kopi Zaman Dahulu, dan tempat ini terletak di Jalan Beruang, Kota Makassar.

2. Delicated Society

Cafe ini terletak di Jalan Serigala No 76, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Delicated Society menyediakan berbagai macam snack dan minuman, dengan nuansa dan interior yang baik. Cafe ini buka dari jam 09.00 pagi sampai 10.00 malam.

3. S.S Coffe Space

Cafe ini terletak di Jalan Sunu No.H4, bangunannya berdiri diatas rumah tua yang dibangun pada tahun 60-an.

Selain mempertahankan originalitas bangunan untuk bersantai dan nongkrong bersama teman, tempat ini juga menyediakan Barber Shop untuk yang ingin potong rambut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat