bdadinfo.com

Sinopsis Drama Korea Extraordinary Attorney Woo, Pengidap Autis yang Berprofesi Jadi Pengacara - News

drama Korea Extraordinary Attorney Woo

- Extraordinary Attorney Woo adalah salah satu drama paling viral dan sempat trending di tahun 2022, cek sinopsis lanjutannya di sini.

Diperankan oleh Park Eun Bin dan Kang Tae Oh, drama Korea Extraordinary Attorney Woo berhasil memikat hati para penonton dengan kisah seorang pengidap autis yang berprofesi sebagai pengacara.

Penasaran bagaimana garis besar cerita dari drama Korea Extraordinary Attorney Woo yang bergenre hukum, romansa komedi, simak dulu sinopsis yang akan dibeberkan di sini.

Baca Juga: Hidup Kembaran Tapi Beda Nasib, Simak Sinopsis Drama Korea Who Are You: School 2015

Dilansir News, berikut adalah sinopsis dari drama Korea Extraordinary Attorney Woo selengkapnya.

Berawal dari gadis kecil bernama Woo Young Woo yang mengidap sebuah penyakit autis, mengakibatkan dirinya harus berada dalam perhatian khusus.

Namun uniknya, Woo Young Woo memiliki sebuah kelebihan yang di mana ia mampu menghapal dan punya daya ingat yang sangat luar biasa.

Baca Juga: Erick Thohir, Gus Yahya dan Bahlil Lahadalia Bertemu Duta Besar Arab Saudi Bahas Kerjasama Investasi

Hasil tes kecerdasan atau IQ Woo Young Woo mencapai angka tertinggi yakni dengan skor 164, dengan kepintarannya itulah yang membuatnya ia mampu menjadi seorang pengacara di Hanbada, sebuah firma hukum terbesar dan bergengsi di Korea Selatan.

Mulanya Woo Young Woo dianggap lemah dan remeh karena kondisi mentalnya yang terasa canggung berhadapan dengan banyak orang.

Akan tetapi berkat kemampuannya dalam menangani beberapa kasus yang diberikan membuat wanita berponi itu makin percaya diri dalam melakoni profesinya.

Baca Juga: Catat! Sudah 523 Gubernur, Walkot, hingga DPR Jadi Tersangka Korupsi di KPK

Sampai suatu ketika Woo Young Woo bertemu dengan seorang pria yang bekerja di satu perusahaan yang sama bernama Lee Joon Ho (Kang Tae Oh).

Pertemuan mereka bermula saat Woo Young Woo kesulitan untuk fokus pada sebuah pintu yang berputar di depannya ketika ia ingin pulang kerja.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat