bdadinfo.com

Tips Mudah Kenali Parfum Brand Mewah tapi Palsu, Jangan Tergiur Jika Temukan dengan Harga Miring - News

Tips Mudah Kenali Parfum Brand Mewah tapi Palsu, Jangan Tergiur Jika Temukan dengan Harga Miring (PIXABAY)

 – Pasti seseorang akan merasa tergoda jika menemukan bran parfum mewah dengan harga yang terjangkau.

Namun, secara tidak sadar kita akan membeli parfum tersebut karena kesempatan bagus mendapatkan parfum mewah dengan harga yang miring.

Perlu diingat bahwa brand parfum mewah dengan nama yang sudah besar biasanya bisa dibuat parfum palsu dengan mudah.

Baca Juga: Ladies, Ini 7 Tips Membeli Parfum Online Agar Tak Salah Pilih!

Parfum palsu ini bisa mulai dari botol, label, hingga aroma yang mirip dengan aslinya sehingga akan rapi pemalsuannya.

Bahayanya, produk parfum palsu bisa mengandung bahan yang akan membahayakan kesehatan kita.

Lalu, bagaimana cara membedakannya? Dikutip dari ABC News, berikut beberapa tips untuk membedakan parfum palsu dengan parfum asli.

Baca Juga: Rahasia Parfum Tahan Lama Bikin Kamu Percaya Diri Wangi Sepanjang Hari, Nomor 2 Syarat Wajib!

Terlalu murah

Jika kalian menemukan parfum brand mewah dengan harga miring, maka kalian perlu mencurigai itu. Ada kemungkinan jika itu adalah parfum palsu.

Para penjual pun juga bisa menjelaskan mereka mendapatkan parfum mewah itu sebagai hadiah dan lebih memilih untuk menjualnya.

Kemungkinan penjual itu akan mencari korban baru yang mudah ditipu. Untuk itu, kalian perlu hati-hati dalam memilih.

Pergi ke toko resmi

Jika kalian ingin membeli parfum asli, maka kalian pergi ke toko resmi atau department store untuk mengecek terlebih dahulu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat