bdadinfo.com

Mantap! Lebaran Idul Fitri Akhirnya Lewati Jalan Tol Bangkinang - Koto Kampar, Siap Berkunjung ke Pulau Sumatera, Bakal Resmi April 2024? - News

Jalan Tol Bangkinang-Koto Kampar (Hutama karya )

- Baru saja terdengar kabar baik dari salah satu pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera yang rencananya akan diresmikan pada bulan April.

Pembangunan tersebut yang dinamakan " Jalan Tol Bangkinang - Pangkalan" atau yang dikenal dengan "Bangkinang - Koto Kampar" yang terletak di Kabupaten Kampar.

Namun saat ini, pihak kontraktor masih terus dikebut pengerjaan beberapa bagian Jalan Tol yang sempat dibuka pada akhir tahun 2023 lalu.

Baca Juga: Rampung Oktober 2024! Konstruksi Pembangunan Jalan Tol Baru Jambi Bakal Hubungkan 3 Provinsi di Pulau Sumatera, Progresnya Udah Sejauh Ini

Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (PUPR PKPP) Riau, M Arief Setiawan menyatakan bahwa dari informasi.

Informasi yang pihaknya terima saat ini progres pembangunan jalan tol tersebut telah mencapai pada angka 97 persen. 

"Untuk jalan tol Bangkinang-Tanjung Alai saat ini progresnya sudah 97 persen. Informasinya pada April mendatang akan diresmikan,” ujar M Arief. 

Baca Juga: Proyek Jalan Tol Terpenting Provinsi Riau Mulai Tahap Konstruksi: Ambisi Menjadi Daerah Nomor 1 di Sumatera Semakin Nyata!

Sebelumnya, Basuki mengatakan bahwa saat ini tengah diselesaikan Bangkinang - Pangkalan tahap 1 sepanjang 24,7km dengan progres konstruksi saat ini sudah sebesar 94,42 persen.

Jalan Tol Bangkinang - Koto Kampar yang merupakan jalan bebas hambatan sebelumnya pernah difungsikan selama momen Libur Natal 2023. 

Tidak hanya Libur Natal melainkan Tahun Baru 2024 (Nataru) sejak tanggal 24 Desember 2023 sampai dengan 3 Januari 2024.

Baca Juga: Ancol Bagikan Promo Tiket Gratis Masuk Selama Bulan Ramadan, Begini Cara Pemesanannya!

"Jalan Tol Bangkinang-Tanjung Alai kemungkinan besar akan dibuka saat mudik dan arus balik Lebaran 2024," ujar Branch Manager Ruas Tol Pekanbaru - Dumai.

Branch Manager Ruas Tol Pekanbaru - Dumai, Pekanbaru - Bangkinang dan Bangkinang - Tanjang Alai PT Hutama Karya, Jarot Seno Wibawa pada Kamis 7 Maret 2024. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat