bdadinfo.com

Sedih! Sebulan Lagi Lebaran, Jalan Tol Pekanbaru - Dumai Tengah Sosialisasikan Tarif Tol Tapi Naiknya Biaya Bikin Gigit Jari - News

Jalan Tol Pekanbaru-Dumai  (Hutama karya )

- Sebagian ruas Jalan Tol di Pulau Sumatera telah mulai diberlakukan tarif gerbang tol namun hanya beberapa yang belum berlaku yakni Jalan Tol Pekanbaru - Dumai. 

Sedangkan konstruksi pembangunan Jalan Tol Pekanbaru-Dumai dinyatakan rampung dan beroperasi pada 24 September 2020 silam. 

Hadirnya Jalan Tol Pekanbaru – Dumai tidak hanya akan membuka konektivitas baru dari Kota Pekanbaru ke Kota Dumai yang nantinya akan mendongkrak perekonomian daerah setempat.

Baca Juga: Selisih Harga Cuma Rp500 Ribuan, Xiaomi 13T Sudah Dibekali Kamera Leica, Redmi Note 13 Pro Plus Punya Apa?

Executive Vice President Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Muhammad Fauzan mengatakan, Tol Pekanbaru – Dumai akan menghubungkan berbagai kawasan produktif.

"Sehingga dapat mendukung pertumbuhan ekonomi, memangkas jarak tempuh, biaya logistik dan tentunya menciptakan pusat-pusat ekonomi baru di Sumatra,” ujar Fauzan.

Jalan Tol Pekanbaru-Dumai adalah jalan bebas hambatan pertama dan terpanjang di bagian tengah pantai timur Pulau Sumatra sepanjang 131km.

Baca Juga: Pemkab Bekasi Bangun Lagi Jembatan yang Mangkrak Selama 6 Tahun, Segini Dana yang Dibutuhkan

Namun penetapan tarif baru Tol Pekanbaru - Dumai (Permai) kemungkinan akan berlaku sebelum Idulfitri nanti, saat ini masih disosialisasikan. 

"Kita masih terus mensosilasikan. Tapi untuk persetujuan tunggu dari kementerian. Kita lihat nanti, kemungkinan Idul Fitri nanti sudah tarif baru," ujar Branch Manager Tol Permai, Jarot Seno Wibawa pada Kamis 7 Maret 2024.

Menurut Jarot jika mengacu pada Kepmen Keputusan Menteri PUPR Nomor 415/2024 terkait penyesuaian tarif tol. 

Baca Juga: Segitiga Emas Pertumbuhan Bakal Hadir Usai 3 Tol Baru Ini Terkoneksi ke Tol Trans Jawa, Kotamu Kecipratan Untung Gak? 

Pada ruas Tol Permai yang diteken Menteri Basuki pada19 Februari 2024, dikatakan untuk kendaraan golongan I dari Pekanbaru menuju Dumai atau sebaliknya sebesar Rp171.500.

Kendaraan masuk jenis golongan I umumnya ialah kendaraan pribadi termasuk kendaraan pick up, truk kecil, dan bus.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat