bdadinfo.com

Gelombang Baru Covid 19 Dikabarkan akan Muncul Kembali, China : ini Cukup Meyakinkan! - News

Gelombang Baru Covid 19 Dikabarkan akan Muncul Kembali, China : ini Cukup Meyakinkan!/ Pexels


- China telah memprediksi bahwa akan ada gelombang baru Covid 19 karena melihat banyak kasus yang terjadi pada minggu ini sebanyak 65 juta.

Menurut spesialis penyakit pernapasan Zhong Nanshan bahwa berdasarkan data gelombang baru diprediksi 40 juta orang terinfeksi Covid-19 tiap pekan.

Menurutnya perkiraan ini sangat bertentangan dengan pejabat kesehatan China bahwa gelombang memuncak pada bulan April.

"Namun faktanya di Beijing, jumlah infeksi baru yang tercatat antara 15 dan 21 Mei meningkat empat kali lipat dalam empat minggu,"kata Zhong dikutip dari Time pada 6 Juni 2023.

Baca Juga: Mengenal ADHD, Hati-Hati Ternyata Bukan Cuma Terjadi Saat Anak-Anak Saja

Zhong pun mengatakan dengan jumlah kasus yang terus meningkat, China akan mempersiapkan vaksin dalam varian khusus.

Karena menurut Catherine Bennett, Ahli Epidemiologi di Deakin University di Australia bahwa mutasi terbaru dalam susunan genetik virus SARS-CoV-2 tidak jauh berbeda dari varian besar terakhir, Omicron.

Diprediksi akan memiliki gejala infeksinya relatif lebih ringan namun tetap dapat membahayakan karena kekebalan publik memudar.

“Ini cukup meyakinkan, jadi, sekarang satu setengah tahun memasuki Omicron, bahwa kami belum melihat perubahan besar yang merusak kekebalan kami, kemampuan pengujian kami, dan yang terpenting, antivirus,” kata Bennett.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat