bdadinfo.com

Mengulas Konsep Autotainment pada Gelaran IIMS 2024 Mendatang - News

Pameran otomotif IIMS 2023, berikut harga dan cara beli tiketnya. (FOTO/ DOK SINDOnews)

- Ajang pameran terbesar di dunia otomotif, Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 siap kembali digelar pada 15-25 Februari 2024 mendatang di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Usung tagline Your Infinite Autotainment Experience, IIMS 2024 akan menciptakan pengalaman tanpa batas dalam berkunjung ke pameran otomotif dan sajian entertainment di dalamnya.

"Kami yakini dengan perpaduan konsep entertainment, akan mendukung kemeriahan pesta otomotif akbar, IIMS 2024.” jelas Daswar Marpaung, Presiden Direktur Dyandra Promosindo.

Baca Juga: 6 Makanan yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes

Selama bertahun-tahun penyelenggarannya, IIMS 2024 telah menjadi ruang temu bagi pemangku kepentingan, produsen otomotif, pecinta otomotif dan masyarakat umum.

Pengunjung selalu disajikan beragam tren inovasi dan teknologi hingga berbagai konsep kendaraan, dari kendaraan konvensional hingga listrik yang sudah meramaikan pasar otomotif Nasional.

Untuk di tahun 2024 mendatang, IIMS menghadirkan berbagai program automotive dan entertainment (autotainment) yang dapat dinikmati oleh para pengunjung.

Baca Juga: Gempa Mengguncang Dompu NTB Minggu Malam, Begini Kondisinya

Program itu antara lain IIMS track, Skybridge, EV Area, Indoor Water & Display Area, Infinite Live, dan Infinite Show.

Berbeda dari sebelumnya, Infinite Live akan turut menghadirkan artis internasional.

IIMS 2024 juga menghadirkan beberapa program unggulan lain, seperti Indonesia Automodified, Indonesia Offroad Federation, Community Experience, Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI), Pembalap 3 Generasi, IIMS Parade, Indonesia Boating Gathering.

Baca Juga: Lawan Petugas Pakai Parang, Residivis Spesialis Bobol Rumah Warga Didor Polsek Lubuk Begalung

Ada juga IIMS Talkshow, EV Area, EV Test Ride, Special Guest Experience, PAHAMI Audio Contest All Champion, Miss IIMS, IIMS Award, IIMS Motoshow, IIMS Remote Control, Special Guest Car, Mini 4WD Championship..

Program lain yang tak kalah seru adalah Satmori & Sunmori, Test Drive & Test Ride, IIMS Drift, IIMS Push Bike Race, dan Otomotif Group Experience.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat