bdadinfo.com

Kemarin Suzuki ke Toyota , Kini Giliran Toyota yang Rebadge Mobil Suzuki Ertiga, Mirip Innova Reborn - News

Toyota Rilis Rumion Versi Baru Berbasis Suzuki Ertiga

- Tanpa pengumuman resmi, Toyota secara diam-diam melakukan perubahan pada penampilan Toyota Rumion.

Toyota Rumion diperkenalkan pertama kali pada akhir tahun 2021 untuk pasar Afrika Selatan dengan harga sekitar Rp 231 juta.

Pada saat itu, Rumion memiliki desain depan yang kuno dengan grill berbentuk tiga garis yang mirip dengan grill Innova lama yang dirilis pada tahun 2011.

Baca Juga: Bus PO Sembodo Primadona di Sumatera Barat, Ternyata Ini Dua Sosok Pemiliknya yang Berasal dari Jawa

Saat ini, pada model terbaru 2023, Toyota Rumion memiliki penampilan yang jauh lebih modern.

Anda heran kalau bentuk dari Toyota Rumion ini mirip banget dengan Suzuki Ertiga?

Karena memang betul, Toyota Rumion merupakan mobil yang dibanging dengan platfrom yang sama dengan Suzuki Ertiga.

Baca Juga: Deretan Orang Jenius Asal Sumbar yang Mendunia, Nomor. 10 Pencipta Bensin Pesawat Pertama di Zaman Belanda

MPV ini kini hadir dengan desain fascia heksagonal yang serupa dengan yang diterapkan pada Innova Reborn dan Innova Zenix.

Selain itu, bagian grill-nya juga memiliki aksen lubang Bee Hive atau mirip sarang lebah.

Tampilan yang mirip dengan Innova Reborn tersebut diperkuat dengan penggunaan bumper baru yang dilengkapi dengan rumah fog lamp segitiga dan air dam yang lebar.

Baca Juga: Deretan Kelakuan Si Orang Terkaya Indonesia Hartanya Nyaris 400 Triliun, di Jakarta Gayanya Begini

Perubahan selanjutnya terlihat pada penggunaan pelek two-tone baru yang desainnya menyerupai Ertiga GX yang ada di Indonesia.

Dalam hal fitur eksterior, Toyota Rumion baru sudah dilengkapi dengan automatic headlamp dan spion yang dapat dilipat secara elektris.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat