bdadinfo.com

Dihapus Sebagai Syarat Kelulusan, Ternyata Ini Lho Peran Penting Skripsi Bagi Mahasiswa - News

Ilustrasi belajar (pexels)

- Kebijakan Menteri Pendidikan Nadiem Makarim terkait penghapusan skripsi sebagai syarat kelulusan mendapat perhatian publik.

Di kalangan mahasiswa, skripsi kerap kali menjadi momok menakutkan karena dinilai sulit dan menghambat kelulusan mahasiswa.

Walaupun demikian, ternyata skripsi juga memiliki banyak peran penting yang bermanfaat bagi mahasiswa.

Baca Juga: Bukit Siguntang Palembang: Tidak Hanya Sekadar Bukit, tapi Memiliki Sejarah dan Makna Mendalam

Apa saja peran penting tersebut? Simak informasinya berikut ini.

1. Menjadi rujukan untuk penelitian mendatang

Skripsi yang ditulis oleh seorang mahasiswa bisa menjadi rujukan bagi penelitian mahasiswa lain.

Hal ini umum ditemukan di perpustakaan-perpustakaan kampus, tempat di mana skripsi-skripsi mahasiswa disimpan dan menjadi referensi bagi adik tingkatnya.

Baca Juga: Uniknya Rumah Baghi, Rumah Tradisional di Sumatera Selatan yang Sudah Ada Berabad-abad

Skripsi yang ditulis mahasiswa ini bisa memberikan sudut pandang bahkan saran terhadap kelanjutan penelitian yang sudah dirintis.

2. Menjadi sarana mewujudkan ketertarikan

Dengan mengerjakan skripsi, mahasiswa yang memiliki ketertarikan terhadap sebuah topik bisa dengan bebas meneliti topik tersebut secara mendalam sesuai keinginannya.

Ini tentu menjadi sebuah hal yang seru bagi mahasiswa yang memiliki passion di bidang tertentu.

Baca Juga: Menikmati Brengkes Tempoyak, Kuliner Sumatera Selatan yang Unik karena Mengandung Fermentasi Durian

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat