bdadinfo.com

Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/SMK Halaman 236: Tugas 1 Analisis Kaidah Kebahasaan Teks Biografi - News

Ilustrasi Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/SMK

Kunci jawaban berikut dikutip dari Bahasa Indonesia Kelas X untuk SMA/SMK edisi revisi 2017 Kurikulum 2013 yang diharapkan dapat memberikan tambahan materi bagi siswa.

Kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 SMA/SMK Tugas 1 halaman 236 ini memuat materi tentang analisis kaidah kebahasaan teks biografi yang berjudul "George Saa, Si Genius dari Papua".

Kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 ini pun dapat menjadi bahan evaluasi siswa bagi guru dalam menelaah sampai mana pemahaman siswa tentang materi tersebut.

Selain itu, siswa juga dapat mengkaji materi soal Bahasa Indonesia dan kunci jawaban agar nantinya menguasai soal-soal lain yang setara atau bahkan lebih rumit.

Berikut ini kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 10 SMA/SMK halaman 236.

Judul Teks Biografi: George Saa, Si Genius dari Papua

No. Kutipan Teks Analisis
1.  George Saa, putra Papua sangat menyukai pelajaran fisika. Ia berasal dari keluarga yang kurang mampu secara ekonomi. Berkat ketekunannya, Si Genius dari Papua ini mendapatkan beasiswa hingga ke luar negeri. Meski kini telah sukses, Oge, begitu biasanya dia dipanggil, tetap menjadi pribadi yang ramah dan tidak sombong.

a. Kata ganti yang digunakan adalah ia, -nya, dia, dan Oge.

b. Kata kerja tindakan antara lain: menyukai.

c. Kata kerja deskriptif: kurang mampu, menjadi pribadi yang ramah.

d. Kata kerja pasif: dipanggil.

e. Kata sambung yang menyatakan hubungan waktu: meski kini.

2. 

Ia dikenal sebagai Sang Genius dari Papua. Ia lahir di Manokwari pada 22 September 1986. Sejak kecil, dia sering tinggal berpindah-pindah mengikuti orangtuanya. Bahkan, tak jarang dia hidup terpisah dari orangtua. Dia adalah seorang pemenang lomba Step to Nobel Prize in Physics pada tahun 2004 dari Indonesia. Makalahnya berjudul "Infinite Triangle and Hexagonal Lattice Network of Identical Resisto". Rumus penghitung hambatan antara dua titik rangkaian resistor yang ditemukannya diberi namanya sendiri, yaitu "George Saa Formula".

a. Kata ganti yang digunakan adalah ia, -nya, dan dia.

b. Kata kerja tindakan antara lain: berpindah-pindah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat

Hak Cipta © 2024. Seluruh Hak Dilindungi.Sitemap