bdadinfo.com

Timnas Indonesia Kalah 3 Kali di Laga Uji Coba, Adakah Peluang Lolos Fase Group Piala Asia 2024? - News

Peluang Timnas Indonesia di Piala Asia 2024 (PSSI)

- Perjuangan Timnas Indonesia di Level Senior, untuk mengarungi pertarungan di Piala Asia 2024 di Qatar sepertinya mulai diragukan.

Timnas Indonesia yang telah tiba di Qatar, untuk menjalani 1 pertandingan uji coba menghadapi Iran di Al Rayyan Sports Club, Qatar seperti mengalami pukulan telak.

Kekalahan yang didapatkan dengan skor 0 - 5 dari Timnas Iran, membuat pecinta Sepakbola Indonesia mulai meragukan keseriusan jelang menghadapi Irak di Fase Grup pada Senin, 15 Januari mendatang.

Baca Juga: Awal Tahun, Smartphone Apple iPhone 15 dan iPhone 15 Pro series Turun Harga hingga Sejutaan di Indonesia

Indonesia berada di Grup D bersama dengan Timnas Jepang, Irak dan Vietnam, akan memulai petualangan mulai dari Senin 15 Januari hingga Rabu 24 Januari mendatang.

Sehingga, persiapan di Turki selama hampir sebulan bagi skuat asuhan Shin Tae-Yong, sepertinya akan sulit diwujudkan dengan target untuk lolos dari fase Grup.

Bahkan pelatih 53 tahun, tetap mengapresiasi anak didiknya di lapangan, karena sudah memberikan yang terbaik, meskipun tidak sesuai yang diharapkan.

"Pemain sudah berjuang dan bekerja keras di lapangan, tetapi memang ada beberapa kesalahan dari lini belakang, dimana tiga gol dari Iran merupakan hasil dari kesalahan sendiri, " kata Pelatih Shin, sebagaimana dikutip dalam ungkapan yang disampaikan pada Rabu, 10 Januari 2024.

Baca Juga: Tanpa Promosi! BABYMONSTER Menangkan Penghargaan Pertamanya pada Circle Chart Music Awards-13

Pelatih Shin Tae Yong berharap pada pertandingan menghadapi Timnas Irak, diharapkan mampu memberikan kejutan untuk terhindar dari kekalahan telak.

"Kedepan lawan yang akan dihadapi nanti lebih banyak menguasai bola., jadinya harus melatih situasi agar pemain bisa mencari celah untuk menyerang balik dan menciptakan peluang yang baik," tambah Shin.

Tentu saja, tidak akan ada lagi kekalahan bagi Timnas Garuda senior, bila ingin menang dan berusaha lolos dari Fase Grup dengan hasil yang maksimal.

Baca Juga: Banjir Lumpur Bandung Utara jadi Ancaman Puluhan Tahun, Ahli Lingkungan Angkat Suara

Sementara itu, Bek Tengah Timnas Indonesia, Elkan Baggott merasa kekalahan dari Iran, merupakan sebagai sumber pembelajaran penting untuk menghadapi pertandingan berikutnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat