bdadinfo.com

Indonesia Kalahkan Vietnam dengan 10 Pemain di Semifinal Sepak Bola SEA Games 2023, Final Kami Datang! - News

Foto Muhammad Taufany pemain Timnas Indonesia dalam laga Indonesia vs Vietnam yang berakhir 3-2 untuk Indonesia pada babak semifinal SEA Games 2023 (Instagram PSSI)

- Indonesia sukses menghajar Vietnam pada laga semifinal cabang olahraga (cabor) sepak bola SEA Games 2023 di Kamboja. Laga Indonesia vs Vietnam berhasil dimenangkan Tim Nasional (timnas) Indonesia.

Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam di babak semifinal SEA Games 2023 dengan skor akhir 3-2. Kemenangan diciptakan secara dramatis di menit tambahan waktu dan hanya bermain dengan 10 pemain.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam  digelar pada Sabtu sore tanggal 13 Mei 2023 pukul 16.00 WIB di Olympic Stadium yang berada di Phnom Penh Kamboja.

Baca Juga: Dengan Bismillah, Rijal Nyatakan Kembali Maju untuk Menang di Pileg DPRD Lebak Dapil IV

Tim garuda muda berhasil unggul lebih dulu lewat upaya Komang dan Muhammad Ferrari yang kemudian coba dikejar oleh Timnnas Vietnal melalui gol dari Nguyin Van Tunng dan gol bunuh diri Bagas Kaffa.

Muhammad Taufany menjadi penyelamat dengan menciptakan satu gol di babak tambahan waktu dan memastikan Indonesia lolos ke babak final cabor sepak bola SEA Games 2023.

Gol pertama untuk Indonesia sudah tercipta sejak menit ke-10 saat Komang Teguh berhasil menanduk umpan ke dalam yang diberikan Pratama Arhan.

Baca Juga: Ibunda Virgoun Bongkar Aib Inara Rusli: Anak Saya Sampai Ngutang!

Pertandinganpun berjalan semakin seru dan alot sejak gol pertama tercipta. Namun, Vietnam berhasil mencuri kesempatan dan menciptakan gol balasan. Nguyen Van Tung sukses menerima umpan dari Vo Minh Trong dengan kepalanya dan mencatat namanya di papan skor.

Babak pertama berakhir dengan skor sama kuat hingga wasil meniup peluit tanda waktu jeda.

Indonesia berhasil menciptakan gol kedua secara cepat lewat sepakan Marselino Ferdinan yang memanfaatkan bola muntah dari kiper Vietnam. Timnas Indonesia unggul sementara dengan skor 2-1.

Baca Juga: Putin Hukum Emak-Emak 60 Tahun karena Tulis Catatan di Makam

Malapetaka datang saat Pratama Arhan mendapat kartu kuning kedua dan tim asuhan Indra Sjafri harus bermain dengan 10 orang pemain.

Bagas Kaffa membuat kesalahan dengan membuat gol bunuh diri pada menit ke-78 yang membuat Vietnam berhasil menyamakan kedudukan.

Arah pertandingan berubah saat masa tambahan waktu dan Muhammad Taufany sukses menjadi pahlawan yang mengantarkan Timnas Indonesia ke final SEA Games 2023 melalui tendangannya yang tak mampu dibendung kiper Vietnam.

Baca Juga: Bisa Menghilangkan Nutrisi, Ini 6 Sayuran yang Tak Boleh Dipanaskan Berulang

Berikut adalah susunan pemain yang diturunkan masing-masing tim:

Indonesia: Ernando, Dewangga, Rizky, Bagas, Komang, Raehan, Arhan, Marselino, Witan, Fajar, Ramadhan.

Vietnam: Van Chuan, Tuan Tai, Quang Thing, Ngoc Thang, Van Do, Van Tung, Thanh Nhan, Thai Son, Cuong, Trong, Duc Phu.

Baca Juga: Sejak Pakai Listrik PLN, Petani Bawang Merah di Bantul Sumringah, Begini Pengakuannya

Laga final cabor sepak bola akan diadakan pada hari Selasa tanggal 16 Mei 2023. Timnas masih menunggu siapa lawan yang akan mereka hadapi diantara Thailand atau Myanmar yang belum bertanding.*** 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat