bdadinfo.com

Biodata dan Profil Alejandro Garnacho, Pemain Muda Argentina Saingan Marselino Ferdinan - News

Sosok Alejandro Garnacho ( Instagram @garnacho7)

- Biodata dan Profil Alejandro Garnacho menjadi sorotan netizen setelah dirinya dikabarkan akan hadir pada laga FIFA Match Day yang mempertemukan Indonesia VS Argentina.

Alejandro Garnacho merupakan winger muda asal Argentina yang kini tengah bermain di klub raksasa Liga Inggris Manchester United.

Sama-sama berusia 19 tahun, baik Alejandro Garnacho dan Marselino Ferdinan sering disebut sebagai pemain masa depan bagi negaranya masing-masing.

Baca Juga: Viral Video Mobil yang Parkir di Tempat Sempit, Depan Belakang Mepet Tembok, Gimana Caranya?

Pertandingan Indonesia VS Argentina pada Juni mendatang menjadi ajang bagi kedua pemain muda tersebut untuk membuktikan kemampuan terbaik yang dimilikinya.

Alejandro Garnacho diketahui lahir terlebih dahulu daripada Marselino Ferdinan dengan selisih dua bulan saja yakni pada 1 Juli 2004.

Di usianya yang masih 17 tahun, Alejandro telah debut bersama Manchester United dimana Cristiano Ronaldo juga menjadi pemain yang turut diturunkan oleh The Red Devils itu.

Tak hanya CR7, Alejandro Garnacho juga telah merasakan bermain bersama pemain terbaik dunia saat ini, Lionel Messi.

Sebelum bergabung bersama Manchester United, Alejandro Garnacho pernah bermain untuk klub liga Spanyol junior yakni Atletico Madrid U19.

Alejandro lalu bermain untuk The Red Devils dan terlebih dahulu bermain untuk tim junior Manchester United hingga diikutsertakannya pada turnamen FA Youth Cup.

Tak butuh waktu lama untuk beradaptasi, Alejandro langsung mendapat sorotan tajam setelah melesatkan gol tunggalnya dalam kemenangan MU atas Everton.

Golnya tersebut kemudian dinominasikan pada penghargaan Goal of the Month Manchester United bulan Februari 2022.

Alejandro sendiri besar di Spanyol dan berhak membela Timnas Spanyol sebelum Lionel Scaloni memanggilnya bergabung bersama Argentina pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022.

Garnacho yang pada saat itu masih berusia 18 tahun dengan antusias menjawab panggilan dari tanah air sang ibu dan akhirnya dirinya ikut terlibat pada dua laga terakhir Piala Dunia 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat