bdadinfo.com

Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U 17, Ini Kata PSSI Soal Bentrok Stadion GBK yang Dipakai Konser Coldplay - News

Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-17 tapi bentrok konser Coldplay ini kata PSSI (Instagram erickthohir)

- Indonesia secara mengejutkan didapuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U 17 setelah sebelumnya gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U 20. Namun, terdapat sebuah kendala terkait penggunaan Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Pasalnya, Stadion GBK sudah dijadwalkan akan menjadi tempat penyelenggaraan konser Coldplay pada tanggal 15 November 2023 nanti.

Jadwal tersebut akan berbenturan dengan pelaksanaan Piala Dunia U-17 yang akan dilangsungkan mulai dari tanggal 10 November 2023 sampai dengan 2 Desember 2023. PSSI melalui Ketua Umum Erick Thohir sempat memberikan jawaban terkait hal ini.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Tidak Tahan untuk Tidak Selingkuh dari Pasangannya

Sebenarnya Konser Coldplay sudah diumumkan akan berlangsung di Stadion GBK sejak bulan Mei lalu tepatnya sejak tanggal 11 Mei 2023.

Sementara, pada umumnya sebuah stadion seharusnya harus dilakukan sterilisasi dari kegiatan beberapa hari sebelum digunakan untuk pertandingan sepak bola.

Baca Juga: Rekomendasi HP Android: Vivo Y21s, Prosesor Kuat dan serta Tampilan Elegan, Cocok Dijadikan HP Pendamping

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia atau PSSI dalam konferensi persnya yang diwakilkan oleh Erick Thohiir selaky Ketua Umum pada hari Sabtu tanggal 24 Juni 2023 belum memperikan kepastian terkait hal ini.

"Ini (adalah) konferensi pers sepak bola, bukan (konferensi pers) Coldplay. Jadi, kita tidak bisa menyatakan apakah jadwal konser mundur atau tetap," ucap Erick Thohir.

Baca Juga: Kasus Inses di Bukittinggi Kian Heboh, Polisi Mulai Lakukan Penyelidikan Mendalam

Erick Thohir juga menyatakan bahwa semua pihak yang terlibat terkait persoalan ini harus duduk bersama dan mencari solusi terkait hal ini.

Erick juga menyebutkan bahwa kedua event ini adalah event yang bagus untuk Indonesia.

Baca Juga: Kreasi Masakan: Olahan Daging Nikmat di Hari Idul Adha, Simak Resep Setup Daging dan Sayur ala Chef Rudy

Tidak elok jika salah satu diantara keduanya saling menghancurkan terkait masalah tempat dan jadwal. Erick menyebutkan bahwa harus mencari solusi dan tidak ada yang benar dan stunya harus mengalah terkait hal ini.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat