bdadinfo.com

Tips Strategi Marketing ala Sandiaga Uno yang Bisa Dicontoh Pebisnis Pemula - News

Tips strategi marketing ala Sandiaga Uno yang bisa dicontoh bagi pebisnis pemula (Instagram @Sandiuno)

– Dalam sektor dunia bisnis, tentu hal utama itu ialah branding yang luar biasa agar produk atau apa pun yang dibuat itu bisa cepat terkenal dan hal itulah yang menjadi sorotan Sandiaga Uno kali ini.

Sandiaga Uno yang sekarang menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia ini menjelaskan bahwa pemilihan strategi yang berkesan tentunya akan membuat banyak orang terkenang.

Bahkan, Sandiaga Uno mengemukakan lebih detailnya bahwa strategi yang paling berkesan itu bisa disebut dengan Unique Selling Point (USP).

Baca Juga: Lakukan Gaya Hidup Ini Agar Terhindar dari Bahaya Penyakit Kanker

Oleh karena itu, Unique Selling Point itu bisa juga untuk sesuatu hal yang membedakan dengan kompetitor lain sehingga mampu memunculkan hal penasaran bagi calon konsumennya.

"Strategi branding yang berkesan tentunya akan bikin banyak orang terkenang. Inilah yang disebut dengan Unique Selling Point (USP), sesuatu yang membedakan dengan kompetitor yang lain," kata Sandiaga Uno, dikutip dari Twitter @sandiuno pada Senin, 13 Februari 2023.

Creative marketing, Rey Francois juga mengungkapkan hal yang sama terkait semua ini bahwa setiap bisnis itu wajib punya USP.

Baca Juga: 7 Kafe Hits di Sumbar, Ada yang Berlokasi di Padang Panjang dan Kota Solok

Bahkan, kadang ada yang bilang juga bahwa USP itu istilah lainnya ialah gimmick dan Rey pun mengambil contoh restoran yang sedang hot sekarang ini, yaitu Karen's Diner.

"Kadang USP adalah istilahnya gimmick walaupun gak harus gimmick, tapi gimmick bisa jadi USP kan, ya," kata Rey Francois, dikutip dari YouTube Sandiuno TV pada Senin, 13 Februari 2023.

"Dan dari saya sendiri, restoran yang sudah kompetitif banget Karen's Diner memang menawarkan suatu yang sangat fresh," tambahnya.

Oleh karena itu, Rey berpandangan bahwa Karen's Diner itu sebuah contoh karena mereka ini bisa nemu konsep atau gimmick yang menurutnya oke banget.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Laptop Core i3 Murah Spek Nampol: Harga Rp 4 Jutaan, Cek di Sini

Namun, Karen's Diner hanya sesuai dengan apa yang orang-orang cari saja jadi pelanggan melakukan marketing juga karena publik pastinya kebanyakan dapat info soal Karen's Diner ini di media sosial.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat