bdadinfo.com

Kocak! 3 Merk Restoran Padang Ini Bikin Salah Fokus, Sukses Bikin Ngakak - News

3 nama restoran Padang yang kocak (YouTube Kaba Rantau Official)

- Rumah makan Padang tidak selamanya kaku dan terkesan ketinggalan zaman. Betapa tidak, semakin kesini banyak kreativitas muncul di antara para pemilik Restoran Padang.

Beberapa rumah makan Padang berikut ini memberikan nama resto nya dengan brand yang aneh-aneh.

Bahkan, ada pula yang melakukan kombinasi antara satu bahasa dengan bahasa yang lainnya.

Baca Juga: Dukung Program P4GN, Pemko Padang Panjang dan Polres Lakukan Penandatanganan Kerja Sama

Hal ini tak lain tak bukan adalah demi menggaet calon pembeli agar tertarik untuk masuk dan mencicipi menu khas dari Padang tersebut.

Apa saja kreativitas dan keanehan para pemilik restoran Padang ini?

Berikut 3 restoran Padang dengan nama nyentrik bikin salah fokus plus ngakak.

Baca Juga: Big Bos Wardah Wanita Asal Sumbar Penuh Segudang Prestasi dan Pionir Merek Kosmetik Halal

1. Warteg Khas Padang

Entah apa yang ada di dalam benak sang pemilik rumah makan Padang ini. Ia memberi nama tempat usahanya dengan Warteg Khas Padang.

Bagaimana mungkin warteg yang singaktan dari warung tegal bersatu dengan masakan Padang?

Ibarat fusion di cerita Dragon Ball, perpaduan kata antara Warteg dengan rumah makan Padang benar-benar menarik perhatian.

Ternyata, warteg khas Padang ini justru menyuguhkan makanan dan lauk-lauk Padang. Hanya saja secara tampilan, memang mirip dengan warteg.

Sebuah kombinasi apik antara Tegal dan Padang ya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat