bdadinfo.com

Jadi Tempat Belanja Online Barang Branded Artis, Begini Kisah Sukses Owner Zeta Bags: Gegara Ayah! - News

Barang branded di salah satu outlet Zeta Bags.  (dok. Zeta Bags)

- Kalau kamu penasaran mamu membeli barang branded secara online, bisa kunjungi salah satu marketplacenya, yakni Zeta Bags.

Selain menjual barang branded, Zeta Bags juga menjadi langganan belanja online para artis ternama di Indonesia.

Lebih jauh, Zeta Bags kini juga memproduksi produk dengan merk meraka sendiri, yang juga bisa didapatkan dengan belanja online di laman mereka.

Baca Juga: Informasi Penting Teks Eksplanasi 'Mengapa Harus Hemat Listrik'. Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 Halaman 94 95

Kini, Zeta Bags bahkan juga telah mengembangkan sayap bisnisnya menggunakan merek Zeta Prives dan Zeta Scarves.

Di balik kesuksesan Zeta Bags, terdapat owner yang ulet mengerjakan bisnis ini. Dialah Trisha Amanda Ardi Chas.

Kesuksesan Trisha membangun Zeta Bags ternyata juga berkat peran sang ayah yang mengajarinya cara berbisnis.

Baca Juga: Lima Artis Sosialita Indonesia yang Gemar Gonta-Ganti Tas Hermes: Ada yang Harganya Rp2 Miliar!

Meski tergolong keluarga mampu, ayah Trisha tak segan menerjukan langsung sang anak untuk mengelola bisnis laundry barang branded pada 2013 lalu, saat Trisha baru saja lulus kuliah di usia 25 tahun.

Laundry tersebut sudah dikelola sang ayah sejak tahun 1995 lalu. Nama usaha laundry ayah Trisha itu yakni II Nostro.

Trisha mengaku telah ikut sang ayah berkeliling dunia untuk mengembankan usaha laundrynya. Bukan untuk jalan-jalan, melainkan mempelajari cara merawat bahan dengan baik.

Baca Juga: Progres Terkini Proyek Tol Padang – Sicincin, Gerbang Tol Sudah Ada Penampakan, Netizen Ngebet Cepat Selesai

"Di mana beliau itu kaya raya dan membawa manfaat bagi banyak orang. Aku terinspirasi jadi orang seperti itu tapi versi perempuannya,” kata Trisha.

“Memang dari dulu kepengen punya usaha yang aku senangi. Ayah aku punya usaha laundry spa dan perawatan tas dari 1995. Memang dari kecil aku bolak-balik ke Italia bukan untuk belanja, tapi justru mempelajari cara how to treat leather dan suede goods," lanjutnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat