bdadinfo.com

Pesona Memikat Danau Maninjau Sumatera Barat, Destinasi Tersembunyi di Jantung Agam - News

Daya tarik utama Danau Maninjau terletak pada panorama alamnya saat dilihat dari kejauhan

- Pesona alam Sumatera Barat yang menawan tak pernah berhenti untuk memikat hati.

Dari pemandangan yang memesona, hingga bentangan ngarai dan lembah yang mengagumkan, serta hiasan kontur alam berupa gunung dan perbukitan, danau-danau memukau tak kalah menarik perhatian.

Salah satu yang tak diragukan lagi adalah Danau Maninjau.

Baca Juga: Inilah Mifan Waterpark, Tempat Wisata di Padang Panjang yang Tidak Kalah dengan Dufan

Danau Maninjau, sebuah danau vulkanik berada di jantung Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

Berada pada ketinggian sekitar 460 meter di atas permukaan laut, danau ini meliputi area seluas 100 km persegi dengan kedalaman rata-rata mencapai 105 meter. Luasnya menjadikannya danau terluas kesebelas di Indonesia.

Namun, tak hanya keindahannya yang memikat, di balik panorama alamnya tersembunyi sebuah legenda yang telah berkembang turun temurun di kalangan masyarakat setempat, yaitu legenda 'Bujang Sembilan'.

Baca Juga: Pesona Danau Singkarak di Sumatera Barat, Destinasi Wisata Menarik yang Menyimpan Keunikan Tersendiri

Legenda ini menceritakan kisah sepuluh bersaudara yang terdiri dari sembilan orang bujang dan satu gadis.

Dalam kisahnya, sang gadis terlibat cinta dengan pemuda bernama Sigiran. Sayangnya, kisah cinta mereka dituding melampaui batas norma masyarakat oleh kesembilan saudaranya.

Sang gadis dan Sigiran kemudian bersumpah untuk membuktikan kesucian cinta mereka dengan melompat ke kawah Gunung Tinjau (Sitinjau).

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 59 60 Uji Kompetensi 1: Air Terkumpul dalam Satu Kali Perjalanan

Sebelum melompat, mereka berujar, jika bersalah maka gunung tidak akan meletus, namun jika tidak bersalah gunung akan meletus.

Akhirnya, meletusnya Gunung Sitinjau membuktikan bahwa mereka tidak bersalah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat