bdadinfo.com

Tempat Wisata di Sekitar Tangerang untuk Mengisi Momen Tahun Baru 2022 - News

Ilustrasi tempat wisata di sekitar Tangerang

Momen Tahun Baru 2022 biasanya dijadikan sebagai ajang berkumpul bersama dengan orang tersayang, terutama kerabat atau sahabat layaknya liburan. Asal tahu saja, pengalaman berlibur yang menyenangkan dapat ditemukan di wilayah Tangerang, sebab banyaknya tempat wisata menarik dan unik, cocok banget bagi liburan bareng keluarga ataupun sahabat. 

Meski begitu, sebagian orang pun kesulitan mencari tempat wisata bagus dan sesuai dengan budget yang terbatas. Salah satu faktor pengeluaran yang perlu diperhatikan adalah transportasi. Namun, kini banyak tempat wisata yang dapat dikunjungi dengan biaya masuk murah dan mencapainya lebih cepat baik menggunakan kendaraan pribadi atau angkutan umum.

Apabila pergi ke wilayah Tangerang, kamu dapat mampir ke berbagai tempat wisata terdekat. Terkadang dengan mengendarai mobil di jalur tol atau naik angkutan umum sebentar, kamu dapat menjangkau tempat wisata di sekitar Tangerang. Misalnya, Taman Potret, Scientia Square Park, dan masih banyak lagi. Setidaknya, kamu dapat berhemat dan cepat sampai ke tujuan tempat wisata yang direncanakan bersama keluarga atau sahabat pada momen Tahun Baru 2022 nanti.

Taman Potret

Tempat wisata ini berlokasi di Jl. Sudirman, Babakan, Kota Tangerang atau sebelah barat Tangerang City Mall, dan dapat dicapai dengan motor. Taman ini terbuka setiap saat, tapi umumnya ramai pukul 6 pagi hingga 11 malam. Fasilitas yang ditawarkan adalah banyaknya titik foto seperti kapal layar klasik, huruf LOVE, tiga patung kuda nil berendam, pendopo khas betawi, dan jembatan merah. Ada arena bermain anak yang dapat dipergunakan secara gratis. Ada pula pasar jajanan yang berada di kawasan Taman Potret.

Taman Bambu

Tempat wisata ini berada di seberang Taman Potret, yang dibangun tahun 2016 oleh Dinas Pertamanan Tangerang bekerja sama dengan Komunitas Bambu Nusantara. Keunikannya, semua ornamen di taman terbuat dari berbagai bambu dengan tujuan memperkenalkan kegunaan bamboo seperti rumah bambu, jembatan gantung bambu, maupun patung wanita menari dan perahu bambu. Taman Bambu buka pukul 7 pagi hingga 10 malam dan tidak dipungut biaya masuk. Pada malam hari, jalan setapaknya disinari lampion-lampion yang terbuat dari bambu.

Citra Raya World of Wonders

Tempat wisata ini memiliki miniatur 7 keajaiban dunia dan ikon bersejarah negara di dunia. Ada pula planetarium, diorama insectarium, juga aksi berburu dinosaurus di layar 360. World of Wonders beroperasi Selasa-Jumat pukul 10 pagi hingga 6 sore, dan Sabtu-Minggu pukul 9 pagi hingga 6 sore. Ada 30 wahana yang dapat dicoba 2 kali. Harga tiket masuknya untuk Selasa-Jumat adalah Rp60.000 dan Sabtu-Minggu-libur nasional Rp70.000. World of Wonders berada di Perumahan Citra Raya Cikupa Tangerang. Jika menggunakan mobil pribadi dari luar Tangerang, pengunjung dapat keluar dari pintu tol Bitung lalu melintasi Jl. Raya Tangerang-Serang sekitar 15 menit.

Taman Buaya

Tempat wisata ini menawarkan pemandangan ratusan buaya berbagai jenis berusia. Semua kandang dapat ditelusuri tepiannya dengan aman karena dibatasi sangkar. Bahkan, pengunjung dapat memberi makan buaya dengan membayar untuk satu ember ikan seharga Rp75.000. Tersedia pula kuliner sate buaya dan suvenir produk kulit buaya di seberang pos masuk. Harga tiket masuk Taman Buaya hanya Rp10.000 dan jam operasionalnya setiap hari pukul 8 pagi hingga 6 sore. Untuk sampai ke tempat wisata ini, pengunjung menggunakan kendaraan pribadi melalui jalur tol dan keluar dari Tol Pintu Air lalu memutar arah ke Teluk Naga dan menuju arah kanan lokasi Taman Buaya di Desa Teluk Naga Jl. Raya Tanjung Pasir KM 29 Kabupaten Tangerang.

Scientia Square Park

Tempat wisata ini menawarkan aktivitas menyenangkan sambil menikmati keindahan alam. Aktivitas yang ditawarkan adalah berjalan di tengah sawah, melihat berbagai kupu-kupu,  water feature, bersepeda, olahraga, memberi makan ikan koi, dan inline skate. Jam operasionalnya Senin-Jumat dengan harga tiket masuk Rp30.000 dan Sabtu-Minggu Rp50.000 pukul 5 pagi hingga 9 malam. Untuk sampai ke tempat wisata ini, pengunjung dapat pergi ke bundaran Summarecon Mall Serpong lalu lurus ke Jl. Gading Serpong Boulevard. Lokasi Scientia Square Park berada di Jl. Scientia Boulevard, Gading Serpong, Tangerang. Atau, ikut shuttle bus gratis dari dan ke Mall Summarecon Serpong.

Situ Cihuni

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat