bdadinfo.com

Heboh Honor 18 Tahun Tak Dibayar Agensi, Buset Uang Lee Seung Gi Larinya ke Sini - News

Heboh Honor 18 Tahun Tak Dibayar Agensi, Buset Uang Lee Seung Gi Ternyata Larinya ke Sini (Instagram @leeseunggi.official)

 
- Penyanyi asal Korea Selatan, Lee Seung Gi terbongkar honornya selama 18 tahun berkarir sebagai penyanyi tidak dibayarkan oleh agensinya, Hook Entertainment.
 
Bocor, Hook Entertainment menepis tudingan pemberitaan itu dengan menyatakan mereka selalu membayar kok honor Lee Seung Gi.
 
Atas respons agensi tersebut, Lee Seung Gi langsung mengambil sikap dengan mendatangkan pengacara dan memberikan surat legal kepada agensinya.
 
 
Seperti yang dikutip oleh dari Dispatch berikut surat tersebut, Lee Seung Gi meminta transparansi dari agensinya.
 
"Saya Lee Seung Gi, dengan ini meminta secara resmi kepada pihak Hook Entertainment untuk memberikan data atau transparansi mengenai pendapatan saya selama saya berkarir di Hook Entertainment secara terbuka," demikian surat penyanyi tersebut. 

Hasil dari penelusuran Dispatch telah memunculkan dugaan kemana saja uang dari Lee Seung Gi ini digunakan oleh Hook Entertainment dan CEO Hook Entertainment, Kwon Jin-young.
 
 
Louis Vuitton
 
Louis Vuitton merupakan brand terkenal dan diketahui selalu mengeluarkan barang mewah.  Hasil penelusuran dari Dispatch menunjukkan salah satu dugaan larinya uang milik Lee Seung Gi adalah ke Louis Vuitton. Jadi CEO Hook Entertainment memiliki akses VVVVIP di Louis Vuitton.
 
Hal itu terungkap dari bukti foto yang dipublikasikan oleh Dispatch. Kwon Jin-young diduga menggunakan dana perusahaan untuk berbelanja di Louis Vuitton bersama teman serta orang-orang Hook Entertainment.
 
Ia menggunakan lounge Louis Vuitton yang ada di lantai tiga untuk melakukan semua hal itu.
 
 
The Andaz Hotel
 
Foto yang dipublikasikan oleh Dispatch juga menunjukkan Kwon Jin-young merayakan tahun baru bersama orang-orang Hook Entertainment di The Andaz Hotel, Jepang.
 
Selain itu, dia juga makan mie soba dengan jumlah porsi yang tidak sedikit dan harganya juga tidak murah untuk per porsinya di The Andaz Hotel.
 
Yves Saint Laurent
 
Diketahui selama dua tahun Kwon Jin-young sudah melakukan pembayaran sebanyak 48 kali di Yves Saint Laurent.
 
 
Perlu diketahui juga Yves Saint Laurent merupakan perusahaan busana terkenal yang mengeluarkan produk-produk mewah. Laporan ini belum termasuk pembayaran yang dilakukan oleh Kwon Jin-young kepada merek seperti Hermes, Gucci, Prada, Dior, dan Channel.
 
Diketahui selama enam tahun Kwon Jin-young telah menghabiskan uang untuk merek-merek terkenal diperkirakan sebesar 16 miliar rupiah.
 
Keluarga Kwon Jin-young 
 
Dispatch juga melaporkan keluarga Kwon Jin-young juga menerima aliran dana perusahaan.
Pertama kepada adik Kwon Jin-young. Diketahui adiknya didaftarkan ke perusahaan untuk menerima dana dari perusahaan termasuk mendapat gaji. Total yang diterima oleh adiknya sebesar 4 miliar rupiah.
 
 
Selain adiknya, diketahui mama dari Kwon Jin-young juga menggunakan kartu perusahaan untuk belanja di supermarket sebesar 1,3 miliar rupiah.
 
Dilaporkan oleh Dispatch, selain keluarga rupanya para staf dari Hook Entertainment juga menggunakan kartu perusahaan tersebut.
 
Terakhir juga diketahui Kwon Jin-young sedang menikmati makan malam indah di roof top Hook Entertainment.
 
 
Perempuan misterius
 
Dispatch juga melaporkan ada perempuan misterius yang juga menggunakan kartu perusahaan tersebut sebesar 1,8 miliar rupiah.
 
Kwon Jin-young melaporkan semua pengeluar ini sebagai pengeluaran perusahaan.
Hal tersebut dilakukan oleh Kwon Jin-young untuk menghindari pajak juga. Jadi, jika Kwon Jin-young mendapatkan audit dari tim pajak Korea Selatan maka dirinya akan mendapat masalah yang besar selain dirinya juga harus mempertanggungjawabkan penipuannya kepada Lee Seung Gi.(*)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat