bdadinfo.com

7 Tempat Wisata Sejarah dan Edukasi Paling Populer di Bukittinggi, Nomor 4 Mirip Tembok China - News

The Great Wall Of Koto Gadang. (Andalastourism.)



- Objek wisata di Bukittinggi memiliki ciri khas tersendiri yang menjadi daya tarik, salah satunya sebagai tempat wisata sejarah dan edukasi.

Apabila Anda ingin mendapatkan liburan yang berkualitas dan menyenangkan bersama keluarga, mengunjungi tempat wisata sejarah dan edukasi paling populer di Bukttinggi bisa menjadi pilihan.

Di tempat wisata sejarah dan edukasi paling populer di Bukttinggi ini Anda bisa menikmati suasana sekitar sembari menambah pengetahuan sejarah mengenai destinasi wisata tersebut.

Baca Juga: Bagikan KTA untuk Guru Tahfiz di Tanah Datar, Bupati Eka Putra: Semoga Bisa Menunjang Kesejahteraan

Dikutip dari Andalastourism, berikut tujuh tempat wisata sejarah dan edukasi paling populer di Bukittinggi, yang mana nomor empat mirip dengan tembok China.

1. Taman Monumen Bung Hatta

Taman Monumen Bung Hatta merupakan salah satu tempat wisata sejarah dan edukasi paling populer di Bukittinggi.

Baca Juga: Dibekali Snapdragon 695, Cek Spesifikasi Lengkap HP Oppo Terbaru Reno 8 T 5G

Dari pusat kota, Anda menuju ke Istana Bung Hatta, letak Taman Monumen Bung Hatta berada tepat di sebelah bangunan sejarah tersebut.

Lebih tepatnya lagi, posisi Taman Monumen Bung Hatta ini persis di depan pertigaan gedung DPRPD Kota Bukittingi. Di pintu masuk anda bisa menjumpai papan nama yang colorfull.

Biasanya, spot ini menarik minat pengunjung yang ingin berswafoto karena di baliknya terdapat taman mini yang ditumbuhi bunga yang tertata rapi.

Baca Juga: Anies Bongkar Rahasia di Balik Utang Rp 50 Miliar, Cebong Auto Skak Mat

Ciri khas dari taman ini yakni keberadaan Patung Perunggu Bung Hatta, yang berdiri tegak dengan peci dan berkaca mata.

Ukuran patung tersebut kira-kira dua kali tinggi orang dewasa dan menjadi ikon wisata Bukittingi, yang mana pada bagian bawah monumen terdapat prasasti yang terbuat dari keramik.

Pada bagian dalam prasasti ini terdapat beberapa pesan Bung Hatta yang mampu membakar semangat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat