bdadinfo.com

Dikenal Memiliki Panorama Indah, Jalan Pansela Terbentang Menyisir 5 Provinsi di Pulau Jawa, Apa Saja? - News

Jalan Pansela dikenal sebagai jalan yang memiliki pemandangan indah (panoramic road), karena di sepanjang jalannya seringkali ditemukan pepohonan rindang, sehingga membuat suasana kian sejuk dan asri. Foto: Binamarga


– Jalan Pantai Selatan atau Jalan Pansela merupakan jalur yang berada di Pulau Jawa, tepatnya membentang dari wilayah Banten hingga Jawa Timur.

Jalan Pansela dikenal sebagai jalan yang memiliki pemandangan indah (panoramic road), karena di sepanjang jalannya seringkali ditemukan pepohonan rindang, sehingga membuat suasana kian sejuk dan asri.

Keberadaan Jalan Pansela akan memperluas pilihan bagi pengendara dalam melintasi Pulau Jawa, seperti halnya dapat memilih antara ingin melintasi Jalan Pantai Utara (Pantura), Jalan Tol Trans Jawa, Jalur Tengah, atau Jalan Pansela itu sendiri.

Baca Juga: Siapa Meli Joker Selebgram Indonesia yang Nekat Bunuh Diri saat Live Instagram, Bikin Geger Netizen!

Untuk ruas Jalan Pansela ini terbentang menyisir 5 Provinsi di Pulau Jawa, diantaranya:

1. Banten

Pada Jalan Pansela di Provinsi Banten, ruas jalannya membentang dari Simpang Labuhan-Batas Provinsi Jawa Barat dengan panjang mencapai 170,09 kilometer.

Pada 2024, alokasi anggaran yang diberikan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mencapai angka Rp45 miliar.

Baca Juga: Kalah Telak dari BYD, Tesla PHK Belasan Ribu Karyawan

Anggaran tersebut ditujukan untuk pengerjaan preservasi jalan dan jembatan Jalan Pansela Banten, yang meliputi Jalan Cilegon-Pasauran-Cibaliung dan Citereup-Tanjung Lesung.

Selain itu, anggaran juga digunakan untuk penanganan longsor yang ada di ruas Bayah-Cibarenok-Batas Provinsi Jawa Barat.

Preservasi jalan tersebut dilakukan guna mendukung potensi sektor pariwisata di Banten, sebab jalan ini merupakan akses untuk menuju ke tempat-tempat wisata, salah satunya Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Tanjung Lesung.

Baca Juga: JTTS Jadi Primadona Warga Sumatera Selama Musim Mudik, 7 Ruas Ini Paling Padat: Alami Peningkatan Volume Kendaraan Fantastis hingga Ratusan Persen

2. Jawa Barat

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat