bdadinfo.com

Kenapa Kok Kapolda Jambi Berputar Putar Saat Evakuasi ke Helikopter, Bukan Karena Angin tapi Teknik Hoisting - News

Kenapa Kapolda Jambi berputar putar saat dievakuasi ke heli (Instagram @kopasgat_tniau)

- Evakuasi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono jadi viral dan perhatian warganet.

Salah satu yang jadi sorotan adalah proses evakuasi Kapolda Jambi saat ditarik ke atas helikopter Super Puma, dalam video evakuasi sampai berputar putar.

Banyak yang bertanya tanya kok bisa sampai berputar putar begitu ya evakuasi Kapolda Jambi ke helikopter Super Puma. Ternyata ada sebabnya. Yuk simak selengkapnya.

Baca Juga: Kapolri Pastikan Penumpang Helikopter yang Mendarat Darurat di Bukit Tamiai Jambi Dapat Perawatan Terbaik

Tim evakuasi Kapolda Jambi dari Bukit Tamia hutan Kerinci ternyata adalah dari Batalyon Komando 462 Kopasgat TNI AU.

Tim SAR Kopasgat TNI AU ini evakuasi Kapolda Jambi dengan menggunakan helikopter Super Puma H3211 yang diawaki oleh Mayor Penerbang M Ravi Rakasiwi.

Nah tim SAR Kopasgat TNI AU menjelaskan proses evakuasi Kapolda Jambi dan tim dalam kecelakaan helikopter Bell 421SP P3001 adalah mengunakan teknik Hoisting.

Baca Juga: Pertaruhkan Nyawa Demi Evakuasi Kapolda Jambi, Prajurit TNI Ahmad Novrizal Tuai Apresiasi Kapolri

Kopasgat TNI AU melaporkan proses evakuasi berlangsung dramatis, terutama saat angkat Kapolda Jambi.

"Proses evakuasi tersebut berlangsung dramatis, di antaranya saat evakuasi Kapolda Jambi, karena kondisi Kapolda mengalami cedera sehingga posisinya harus agak miring yang mengakibatkan dragbar tidak bisa balance," demikian penjelasn dari tim SAR Yonko 462 Kopasgat dikutip , Rabu 22 Februari 2023.

Nah untuk mensiasati evakuasi dramatis Kapolda Jambi ini, tim SAR menggunakan teknik Hoisting.

Baca Juga: Kapolri Pastikan Penumpang Helikopter yang Mendarat Darurat di Bukit Tamiai Jambi Dapat Perawatan Terbaik

"Karena tidak balance, sehingga dragbar bersama tim evakuasi dari Yonko 462 Kopasgat pada saat dinaikan ke heli mengalami twist (berputar), namun hal tersebut diantisipasi dengan Double Safety perlengkapan yang digunakan oleh tim SAR Yonko 462 Kopasgat," jelas tim Kopasgat TNI AU tersebut.

Akhirnya tim SAR Komando 462 Kopasgat yang dipimpin langsung Komandan Batalyon Komando 462 Kopasgat Letkol Pas Muhammad Junaidi berhasil mengevakuasi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, salah satu korban kecelakaan Helikopter Bell 412/P-3001 di Bukit Tamiai, Batang Merangin, Kerinci, Provinsi Jambi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat