bdadinfo.com

Relawan PLN UID Sumbar Kumpulkan 1,2 Ton Sampah, Kini Pantai Air Manis Makin Bersih - News

Relawan PLN Sumbar Kumpulkan 1,2 Ton Sampah, Kini Pantai Air Manis Makin Bersih (Humas PLN )

- Relawan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Barat (Sumbar) kumpulkan 1,2 Ton Sampah, kini Pantai Air Manis di Kota Padang makin bersih.

1,2 ton sampah yang terkumpul diserahkan ke KUBE ManiGot dan KUBE Bank Sampah Pasie Nan Tigo.

Aksi bersih-bersih pantai digelar pada Minggu, 11 Juni 2023 dalam rangka menyemarakkan Hari Lingkungan Hidup Sedunia melalui Program Relawan Pegawai Tanam Pohon dan Bersih Pantai.

Baca Juga: PLN Investasikan Rp11,2 Miliar Sukseskan Penas Tani dan Nelayan XVI 2023 di Sumbar

Kegiatan ini digagas oleh PLN Kantor Pusat bersama Dinas Lingkungan dan Kehutanan (DLHK), dan diikuti secara serentak oleh PLN Unit Induk di Tanah Air.

200 orang pun ikut berpartisipasi dalam Tanam Pohon dan Bersih Pantai PLN UID Sumbar, terdiri dari relawan pegawai PLN UID Sumbar berbagai unit tersebar, Dinas Pariwisara Sumbar, perwakilan dari DLH Sumbar, Dinas ESDM Sumbar serta tim dari Direktorat Polisi Air dan Udara Polda Sumbar.

Turut hadir para satria atau anggota Komunitas Asar Humanity, Kelompok Usaha Bersama (KUBE) MinaGot Sumbar dan KUBE Bank Sampah Pasie Nan Tigo.

Baca Juga: Kajati Siap Dukung PLN UID Sumbar dan UIP SBT Hadapi Masalah Hukum Layanan Kelistrikan

Mereka turut membersihkan pantai dan bertugas sebagai penerima dan pengelola selanjutnya dari sampah hasil bersih pantai.

Tak hanya itu, 150 bibit pohon juga ditanam pada kegiatan tersebut.

Simbolis penanaman bibit pohon dilakukan General Manager PLN UID Sumbar Eric Rossi Priyo Nugroho dan jajaran Senior Manager.

Pada kegiatan Bersih Pantai, relawan dibagi ke dalam 13 kelompok yang bergerak menyebar ke 13 kawasan pesisir Pantai Air Manis.

13 Kelompok berlomba mengumpulkan sampah sebanyak-banyaknya dan menjadikan kawasannya sebagai kawasan terbersih.

Eric mengatakan, kegiatan ini merupakan sejarah baru karena secara serentak PLN se-Indonesia merayakan Hari Lingkungan Hidup dengan berbagai kegiatan positif yang berkaitan dengan konservasi laut/sungai.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat