bdadinfo.com

Ribuan Massa 266 FPI Desak Al Zaytun Dibubarkan, Habib Rizieq: Itu Masjid Apa Gereja? - News

Ilustrasi aksi FPI menuntut dibubarkannya Al Zaytun dan desak Panji Gumilang ditangkap (Ist)

– Ribuan massa dari Front Persaudaraan Islam atau FPI, melakukan unjuk rasa besar-besaran, menuntut dibubarkannya Ponpes Al Zaytun, Indramayu, Jawa Barat. Gerakan itu disebut dengan aksi 266.

Tak hanya itu, massa juga mendesak aparat kepolisian untuk segera menangkap pimpinan Al Zaytun, Panji Gumilang.

Mereka menilai, banyak penyimpangan atas ajaran yang diberikan oleh Panji Gumilang di Al Zaytun. Hal itu dianggap dapat berdampak buruk untuk para santri yang ada di dalamnya.

Baca Juga: Punya Ribuan Massa, Sahabat Kaesang Ngotot Tumbangkan Dinasti PKS Depok  

Sebelumnya, seruan aksi itu juga diumumkan lewat chanel YouTube IBTV.

Dalam video tersebut, disebutkan, bahwa aksi dilakukan pada hari ini, 26 Juni 2023. Demonstarsi dilakukan mulai pukul 13.00 WIB sampai dengan selesai.

Titik unjuk rasa di antaranya, di kantor Kemenag, Jalan Lapangan Banteng Barat, Jakarta Pusat.

“Tutup Ponpes Al Zaytun karena jelas sudah mengajarkan ideologi sesat pada santrinya,” bunyi keterangan dalam chanel YouTube tersebut.

Baca Juga: Eks Rektor Ibnu Chaldun Diskak Mat Gibran saat Posting Foto Anies Bersama Raja Arab

Aksi kemudian dilanjut dengan long march menuju kantor Kemenkopolhukam. Di kantor Mahfud MD itu, massa juga menuntut agar Ponpes Al Zaytun dibubarkan

“Diimbau kepada umat Islam di daerah untuk menggelar aksi serupa.”

Sementara itu, Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab juga sempat menyindir sikap tegas aparat maupun pemerintah yang terkesan tebang pilih dalam menangani Panji Gumilang, si pemimpin Al Zaytun.

Menurut dia, yang mesti dilarang bukan pesantren yang mengajarkan ilmu falaq, ataupun ponpes yang ijtimanya berbeda dengan keputusan pemerintah.

“Yang mesti dilarang itu pesantren yang ngadain shalat Jumat campur perempuan sama laki. Perempuan ditaruh paling depan. Udah gitu shalatnya pakai kursi. Ini masjid apa gereja?” katanya dikutip dari chanel YouTube IBTV.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat