bdadinfo.com

Siap Kerja di BUMN, Ini 4 Perusahaan BUMN Bidang Telekomunikasi dan Media Buat yang Lulus Tes Tahap 1 - News

Gedung Telkom (Telkom Indonesia/Instagram)





- Hasil Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) sudah diumumkan untuk tahap 1, tapi masih akan berlanjut untuk menyeleksi kandidat terbaik di perusahaan BUMN.

Terdapat banyak perusahaan BUMN di berbagai bidang, salah satunya di telekomunikasi dan media. BUMN memang dibilang banyak menjadi tempat incaran para pencari kerja.

Seperti seleksi CPNS, seleksi BUMN bisa diikuti jutaan pendaftar setiap tahunnya. Meski begitu, bidang telekomunikasi dan media hanya memiliki 4 perusahaan BUMN.

Perusahaan BUMN yang bergerak di bidang tersebut beberapa di antaranya memiliki perusahaan lain, yang biasanya disebut sebagai anak perusahaan.

Baca Juga: Sekolah Kedinasan Gratis 2023 yang Masih Jarang Diketahui dan Sepi Peminat, Bisa Jadi Pilihan Kalian!

Bekerja di perusahaan BUMN menjadi jalan yang tepat bagi mereka yang memang memiliki minat bekerja untuk negara. Tapi tentu, minat setiap orang berbeda-beda.

Kegiatan bekerja, entah di BUMN atau di mana pun itu bagi sebagian orang menjadi cara untuk aktualisasi diri.

Tapi, perlu diingat bahwa profesi seseorang hanyalah satu bagian dari dirinya dan tidak menggambarkan dirinya secara keseluruhan, terutama saat mengalami kegagalan.

Jika tertarik untuk mencoba bidang telekomunikasi dan media BUMN, simak perusahannya berikut ini.

Baca Juga: Pakar Komunikasi Prof Effendi Gazali Dukung Andre Rosiade Jadi Gubernur Sumbar

1.       Telkom Indonesia

Telkom Indonesia adalah salah satu perusahaan yang menyediakan jasa telekomunikasi dan media untuk masyarakat. Perusahaan ini lahir pada tahun 1965.

Perusahaan ini juga menyediakan jasa telfon, data, dan internet, seperti IndiHome. Telkom Indonesia juga memiliki beberapa anak perusahaan, seperti Telkomsel.

2.       Danareksa

Tidak hanya media dan teknologi, Danareksa adalah perusahaan yang juga menyediakan jasa keuangan, kawasan industri, dan konstruksi.

Dalam media dan teknologi, perusaahan yang berada di bawah Danareksa adalah PT Balai Pustaka, PT Kliring Berjangka Indonesia, dan PT Jalin Pembayaran Nusantara.

3.       PFN (Produksi Film Negara)

Berbeda dengan Telkom dan Danareksa, PFN adalah BUMN yang bukan persero. Bergerak di bidang perfilman dan audiovisual, PFN kini akan menjadi perusahaan pembiayaan film.

PFN bertugas menjadi agregator rumah produksi, kurator konten, dan sindikasi distribusi chanel. PFN juga memiliki 4 jenis studio.

4.       Peruri (Perum Percetakan Uang Republik Indonesia)

Produk dari Peruri adalah uang kertas & uang logam, kertas berharga non uang, logam non uang, dan digital business solution. Kantor pusat Peruri berada di daerah Kebayoran Baru.

Peruri memili 4 anak perusahaan, dan 1 cucu perusahaan dan afiliasi, yaitu PT Kertas Padalarang, PT Peruri Wira Timur, PT Peruri Digital Secuity, PT Peruri Properti, PT Cardsindo Tiga Prakasa, dan PT Sicpa Peruri Securink.
Itulah 4 perusahaan BUMN yang bergerak di bidang telekomunikasi dan media.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat