bdadinfo.com

Jadwal One Way dan Ganjil Genap Tol Arus Balik Lebaran 2022 - News

Ilustrasi (Dok: Pikiran-Rakyat.com)



News - Pada periode libur lebaran kali ini, puncak arus mudik diprediksi terjadi pada tanggal 6-8 Mei 2022.

Guna menghindari kemacetan, pemerintah mengimbau para pemudik yang tengah berada di kampung halaman, untuk balii lebih awal.

Namun sebelum balik, ada baiknya memperhatikan jadwal one way ganjil genap tol arus balik mudik lebaran 2022.

Berdasarkan data Divisi Humas Polri @divisihumaspolri, berikut jadwal dan lokasi rencana pemberlakuan rekayasa saat arus balik Lebaran di sejumlah ruas jalan tol:

1. Jumat, 6 Mei 2022 pukul 14.00-24.00 WIB dimulai dari GT Kalikangkung Km 414-Tol Cikampek Km 47 diteruskan CB Contraflow sampai Km 28+500

2. Sabtu, 7 Mei 2022 pukul 07.00-24.00 WIB dimulai dari GT Kalikangkung Km 414-GT Halim Km 3+500

3. Minggu, 8 Mei 2022 pukul 07.00-03.00 WIB (tanggal 9 Mei 2022) dimulai dari GT Kalilangkung Km 414-GT Halim Km 3+500

Adapun ganjil genap berlaku bagi semua kendaraan. Namun, ada kategori khusus yang dikecualikan, yaitu:

1. Kendaraan pimpinan lembaga negara; kendaraan pimpinan dan pejabat negara asing, serta lembaga internasional yang menjadi tamu negara;

2. Kendaraan dinas dengan tanda nomor kendaraan bermotor dinas berwarna dasar merah dan/atau nomor dinas TNI/Polri;

3. Kendaraan pemadam kebakaran dan ambulans;

4. Kendaraan angkutan umum dengan tanda nomor kendaraan bermotor berwarna dasar kuning; Kendaraan yang digerakkan dengan motor listrik;

5. Kendaraan bertanda khusus yang membawa penyandang disabilitas; Kendaraan untuk kepentingan tertentu, dengan pengawalan dari Polri;

6. Kendaraan warga yang berdomisili di sekitar ruas jalan yang diberlakukan penerapan ganjil genap.













Terkini Lainnya

Tautan Sahabat