bdadinfo.com

Karam! Kapal KM Anugerah Tenggelam Diterjang Ombak, ABK Bertahan 4 Jam di Laut Lepas - News

Ilustrasi kapal tenggelam.  (Pexels.com/Miles Awhae)

News - Sebanyak 4 orang Anak Buah Kapal (ABK) kapal KM Anugerah mampu bertahan selama 4 jam setelah kapal itu karam dan tenggelam di lautan lepas setelah diterjang ombak.

KM Anugerah tenggelam setelah melakukan pelayaran dari Pelabuhan Penarukan menuju Pelabuhan Batu Guluk, Pulau Arjasa, Kabupaten Sumenep, Madura. Kapal itu membawa berbagai kebutuhan.

Kasubag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti mengatakan, KM Anugerah tenggelam setelah melakukan pelayaran dari Pelabuhan Penarukan menuju Pelabuhan Batu Guluk, Pulau Arjasa, Kabupaten Sumenep. 

Baca Juga: Api Membara! Kapal Nelayan Terbakar, 40 Keluarga Diungsikan di Dermaga Batere Cilacap

"Alhamdulillah ABK selamat. Mereka menyelamatkan diri dengan menaiki kalsibot. Sekitar 4 jam mereka di laut sampai ditemukan oleh petugas dan nelaya," ujar AKP Widiarti.

Menurutnya, saat ini kondisi nakhoda dan tiga ABK semakin membaik.

Mereka ditampung di asrama Polsek Kecamatan Gayam, Pulau Sepudi, Sumenep.

Baca Juga: Korban Kapal Tenggelam, 11 Jenazah Pekerja Migran Tiba di Batam

"Mereka merupakan warga Desa Pagerungan Kecil, Kecamatan Sapeken Sumenep," tambahnya dikutip News dari Inews pada Rabu, 25 Mei 2022.

Video detik-detik empat ABK berada di laut lepas ini terekam video amatir regu penolong.

Mereka berhasil ditemukan dan dievakuasi ke atas kapal penyelamat setelah berjibaku melawan ombak besar di sekitar 10 mil selatan Pulau Sapudi, Kecamatan Gayam, Sumenep.

Informasi yang dihimpun, empat korban tersebut terdiri atas nakhoda dan tiga ABK Kapal Motor (KM) Anugerah yang mengalami nahas di perairan Sapudi.

Kapal yang mereka tumpangi karam dan tenggelam terbawa arus laut.

Dugaan sementara, kapal yang mereka tumpangi tenggelam akibat kelebihan muatan. Beruntung mereka berhasil selamat setelah menaiki papan kayu. (*)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat