bdadinfo.com

Prediksi Leg ke-2 Timnas Indonesia Wajib Waspada dalam Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Hanoi, Vietnam - News

Prediksi Leg ke-2 Timnas Indonesia (goal.com)

- Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Grup F berlanjut. Leg-2 yang diprediksi akan lebih agresif diselenggarakn di Stadion My Dihn Hanoi, Vietnam.

Leg ke-2 akan kickoff pada hari ini Selasa 26 Maret 2024 pada pukul 19.00 WIB.

Bertandang ke Vietnam, Timnas Indonesia sedang dalam momentum yang bagus.

Tren positif ini membuka peluang Timnas Indonesia untuk mengamankan tempat di tahap berikutnya dan kesempatan bermain di Piala Asia 2027.

Baca Juga: Sambut Bonus Demografi, Begini Strategi Besar Pemprov Sumatera Utara Hadapi Indonesia Emas 2045

Sebelum tahun ini dan sejak 2016, Indonesia telah menjalani enam pertandingan tanpa kemenangan melawan Vietnam di berbagai kompetisi.

Tapi tahun ini, hasil pertandingan Timnas dapat dibilang sangat positif. Dalam kurun waktu tiga bulan, Timnas Indonesia meraih dua kemenangan vital atas Vietnam.

Kemenangan krusial pertama itu yang mengantarkan Timnas Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia, sedangkan minggu lalu merupakan kemenangan perdana di grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Juga: Sambut Malam Lailatul Qadar, Ini 5 Amalan yang Bisa Dilakukan Kejar Malam Lebih Baik dari Seribu Bulan

Bukan tanpa persiapan, Timnas Indonesia datang ke Hanoi, Vietnam dengan rasa percaya diri yang cukup kuat.

Bekal kemenangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno kemarin berhasil menciptakan atmosfer positif untuk setiap individu pemain, tim, dan jajaran pelatih serta seluruh lapisan masyarakat Indonesia.

Absennya sejumlah pemain kunci seperti, Marc Klok, Sandy Walsh, dan Nadeo Argawinata diharapkan tidak menjadi hambatan besar bagi ruang internal pemain.

Baca Juga: Menjelang Mudik Lebaran 2024, Kepala BMKG Imbau Para Pemudik untuk Aktif Memantau Informasi Cuaca Sebelum Melakukan Perjalanan

Kabar absennya Ivar Jenner dan Pratama Arhan juga masih dikonfirmasi sampai artikel ini ditulis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat