bdadinfo.com

Barcelona Kalahkan Osasuna dan Real Madrid Takluk Oleh Sociedad, 1 Laga Lagi Untuk Jadi Juara Liga Spanyol? - News

Barcelona vs Osasuna dan Real Madrid yang takluk di kandang Real Sociedad pada laga Liga Spanyol (Instagram fcbarcelona)

- Barcelona berhasil kalahkan Osasuna dengan skor akhir 1-0 pada lanjutan laga Liga Spanyol.

Pertandingan antara Barcelona vs Osasuna diadakan di Stadion Spotify Camp Nou pada hari Rabu tanggal 3 Mei 2023. Pesaing terdekat Blaurgana yaitu Real Madrid justru takluk ditangan Real Sociedad dengan skor 2-0.

Osasuna dan Real Madrid sama-sama bermain dengan 10 orang pada pertandingan Liga Spanyol dini hari tadi.

Baca Juga: Direktur FC Barcelona Mateu Alemany Konfirmasi Akhiri Kontrak Lebih Awal

Walupun bermain dengan 11 orang dan melawan Osasuna yang kekurangan 1 pemain tapi Barcelona tetap kesulitan untuk menembus pertahanan tim tamu. Hingga babak pertama berakhir skor tetap kaca mata.

Barcelona baru terlihat bermain lebih baik di babak kedua. Pemain tengah andalan Blaurgana yaitu De Jong hampir saja membuat Barcelona bisa mencetak gol tapi peluanganya digagalkan oleh kiper Osasuna Aitor Fernandez.

Barcelona akhirnya mampu merobek jala Osasuna pada menit ke-85. Bek kiri El-Barca yaitu Jordi Alba membobol gawang Osasuna dengan tembakannya ke tiang dekat.

Baca Juga: Tio Pakusadewo Spill Bisnis Cuan di Lapas, Bayar Paket 18 Juta Napi Bisa Ciuman Bibir Bebas dengan Siapa Saja

Kemenangan 1-0 atas Osasuna membuat Barcelona semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan tambahan 3 poin dan saaat ini telah mengumpulkan 82 poin dari 33 pertandingan.

Berikut adalah susunan pemain yang diturunkan saat laga Barcelona vs Osasuna:

Fc Barcelona: Ter Stegen, Koundé, Araujo, Christensen, Balde, De Jong, Busquets, Pedri, Raphinha, Lewandowski, Gavi.

Baca Juga: Peringati Hari Pendidikan, Bupati Bandung Ingat Pesan Ki Hajar Dewantoro

Osasuna: Aitor, Diego Moreno, Unai García, Herrando, Manu Sánchez, Torró; Aimar, Ibáñez, Rubén García, Iker Benito, Chimy Ávila.

Barcelona kini berjarak 14 poin dari rival abadi mereka di posisi kedua yaitu Real Madrid yang baru saja dikalahkan oleh Real Sociedad dini hari tadi. Real Madrid saat ini telah mengumpulkan 68 poin dari 33 laga.

Real Madrid takluk di kandang Sociedad dengan skor akhir dua gol tanpa balas. Hal ini kemungkinan besar terjadi karena Real Madrid bermain dengan 10 orang sejak menit ke-61 karena Dani Carvajal mendapat kartu kuning kedua.

Baca Juga: Sesalkan Insiden Penembakan Kantor MUI, Menag Sebut Bukan Teror tapi...

Gol Real Sociedad masing-masing diciptakan oleh Takefusa Kubo pada menit ke-47 dan Ander Barrenetxea pada menit ke-85.

Berikut adalah susunan pemain yang diturunkan dalam laga Real Sociedad melawan Real Madrid:

Real Sociedad: Remiro, Munoz, Robin, Zubeldia, Gorosabel, Silva, Zubimendi, Merino, Oyarzabal, Sorloth, Kubo.

Baca Juga: Preview Liga Spanyol Girona vs Mallorca, Simak Prediksi Skor, Head to Head Hingga Line Up Pemain HARIANHALU

Real Madrid: Courtois, Nacho, Rudiger, Militao, Carvajal, Kroos, Tchouameni, Ceballos; Rodrygo, Mariano, Asensio.

Patut ditunggu apakah pada laga berikutnya Barcelona mampu meraih kemenangan atas Espanyol dan memastikan diri menjadi juara Liga Spanyol musim 2022-2023?.***



Terkini Lainnya

Tautan Sahabat