bdadinfo.com

Menjawab Beberapa Pertanyaan Seputar Resident Evil 4 Remake, dari Kapan Waktu Rilis hingga Durasi Permainan - News

Menjawab Beberapa Pertanyaan Seputar Resident Evil 4 Remake (Capcom.com)

Jadwal rilis dari Resident Evil 4 Remake dari Capcom sudah dekat. Karena Capcom cenderung membuat sedikit perubahan di beberapa aspek untuk remake terbarunya, banyak orang yang mungkin saja memiliki pertanyaan seputar Resident Evil 4 Remake.

Pertanyaan-pertanyaan di situs seperti Reddit, Quora, dan Twitter menunjukkan bahwa versi Resident Evil 4 Remake ini benar-benar sukses menarik perhatian baik pemain veteran maupun baru.

Berikut beberapa pertanyaan dan pembahasan terkait Resident Evil 4 Remake:

Baca Juga: Ini Kronologi Kecelakaan Tragis yang Menewaskan Syabda Perkasa Belawa, Ternyata Ayahnya yang Mengendarai Mobil

Apakah Resident Evil 4 Remake Sulit?
Dibandingkan dengan game Resident Evil sebelumnya, seperti Resident Evil 2 misalnya, Resident Evil 4 bisa dibilang masih lebih mudah.

Amunisi ada di mana-mana dan cukup mudah untuk menemukan tanaman obat untuk menyembuhkan diri serta banyaknya varian senjata, termasuk telur ayam, yang dapat digunakan Leon untuk melawan Ganados.

Baca Juga: Rachmat Gobel Imbau Masyarakat Tidak Terjebak Pinjol dan Robot Trading

Karena Resident Evil 4 memiliki area yang lebih linier dibandingkan game Resident Evil lainnya, pemain dapat melakukan save game sebanyak yang mereka inginkan, selama ada mesin tik di dekatnya.

Ada juga easy mode untuk dipilih di awal permainan bagi mereka yang ingin menikmati ceritanya dan bermain dengan santai. Tentu saja, di sisi lain, ada mode yang sangat sulit yang disebut profesional mode yang akan membuat pemain merasakan tingkat kesulitan tertinggi yang ditawarkan oleh game.

Berapa Lamakah Durasi Permainan?
Sebagian besar pemain diperkirakan akan membutuhkan waktu sekitar 10-12 jam untuk menyelesaikan cerita utama Resident Evil 4 Remake.

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Kamera Kualitas Juara, Hasil Foto dan Selfienya Dijamin Bikin Takjub!

Namun, dengan hadirnya fitur misi sampingan di game ini, pemain mungkin akan menghabiskan waktu lebih dari 15 jam untuk menjelajahi berbagai area untuk menemukan semua barang koleksi dan semacamnya untuk ditukar kepada pedagang.

Apakah Resident Evil 4 Remake Menakutkan?
Sebenarnya Resident Evil 4 Remake jelas lebih berorientasi pada genre horor-aksi dibandingkan game sebelumnya dalam seri ini. Tetapi jangan berpikir bahwa hal itu akan membuat game ini kurang menakutkan.

Ada banyak kejutan yang bisa ditemukan, serta pertemuan dengan musuh tertentu di lokasi yang tak terduga bisa menakuti banyak orang. Bahkan mereka yang pernah memainkan versi original dari game ini sebelumnya juga menemukan kejutan di sana-sini.

Baca Juga: Komisi VII DPR Sebut Kendaraan CNG Milik Pertamina Gas Negara Masih Perlu Pengembangan

Apakah Ada Fitur Multiplayer?
Resident Evil 4 Remake adalah game single-player. Ada kalanya Ashley perlu dikontrol oleh pemain, tetapi pemain tidak perlu mengontrol dua karakter sekaligus.

Sejauh ini, Capcom juga belum menyatakan bahwa multiplayer akan hadir pasca perilisan.

Kapan Waktu Rilis Resident Evil 4 Remake?
Resident Evil 4 Remake akan dirilis pada 24 Maret 2023 untuk PC, PS4, PS5, dan Xbox Series X.

Baca Juga: Berita Duka! Ibunda Pebulu Tangkis Syabda Perkasa Belawa juga Turut Meninggal Dunia Setelah Alami Kecelakaan

Bisakah Memainkan Resident Evil 4 Remake di VR?
Capcom telah mengonfirmasi bahwa update pasca perilisan gratis untuk Resident Evil4 remake akan memberikan fitur yang kompatibel untuk PSVR2. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat